Tahfidh Quran, Program Unggulan TK Aisyiyah Gembong; Liputan Julia Cinta Az Zahra, kontributor PWMU.CO Lamongan.
PWMU.CO – TK Aisyiyah (Asiyiyah Bustanul Athfal) 12 Desa Gembong, Kecamatan Babat, Kabupaten Lamongan, Jawa Timur memiliki program unggulan Tahfidh Quran.
Kepala TK Aisyiyah Gembong, Aris Kamsini SPd menjelaskan, program ini bertujuan menjadikan lulusan TK Aisyiyah Gembong lancar mengaji al-Qur’an dan hafal juz 30.
Dalam program ini ada tasmik al-Qur’an setiap hari Jumat, yang bekerja sama dengan Pesantren Tahfidh Baitul Qur’an (BQ) Lamongan.
“Ini program unggulan kami, untuk mendidik anak-anak lebih dekat dengan al-Qur’an dan menjadi penghafal al-Quran,” ujarnya pada PWMU.CO, Jumat (26/8/2022) lalu.
Novit Rahwanto, pembina tahfidh dari Pesantren BQ menjelaskan bahwa metode Tallaqiyang diguanakan sangat tepat untuk murid TK Aisyiyah.
“Anak-anak TK Aisyiyah ini pada dasarnya cepat kalau menghafal, sehingga pendekatan dengan metode ini sangat tepat untuk adik-adik TK Aisyiyah Gembong ini,” jelasnya
Ani Maghfiroh, salah satu wali murid TK Aisyiyah Gembong, mengatakan ia sangat senang ada program ini. “Program hafalan ini sangat baik dan membantu anaknya dalam menghafal surat-surat pendek,” ujarnya. (*)
Editor Mohammad Nurfatoni