PWMU.CO– Kuliah umum bersama SKK Migas-K3S Jabanusa sempat diadakan Rektor Universitas Muhammadiyah Gresik (UMG) Dr Eko Budi Leksono MT sebelum wafat mendadak, Ahad (18/9/2022) pagi.
Kuliah umum dengan tema Kontribusi Industri Hulu Migas, Terhadap Ketahanan Energi Nasional digelar pada Selasa (13/9/2022). Lima hari setelah acara itu Rektor Eko Budi wafat setelah bermain badminton.
Saat itu Rektor UMG Dr Eko Budi Leksono ditemani Wakil Rektor III, Suwarno SE MSi. Hadir sebagai pembicara dari SKK MIgas (Satuan Kerja Khusus Pelaksana Kegiatan Usaha Hulu Minyak dan Gas Bumi) Dimas Aryo Rudhy Pear, Spesialis Dukungan Bisnis SKK Migas Jabanusa, Adhi Kurniawan, Senior Operations Energi Indonesia, Cahyo Trimulyanto, PHE TEJ Filed Manajer, serta Eko Waginato, Officer Environment PHE WMO.
Kuliah umum dihadiri 250 mahasiswa beasiswa KIP Kuliah yang memenuhi Hall Sang Pencerah di lantai 8 kampus. Mahasiswa yang hadir merupakan mahasiswa penerima beasiswa KIP tahun 2022 bersama dengan Kaprodi Fakultas Teknik UMG.
Kuliah umum dibuka dengan semarak penampilan Tari Damar Kurung dari Prodi Pendidikan Guru Sekolah Dasar.
Waktu memberikan sambutan Dr Eko Budi Leksono menyampaikan pesan mahasiswa perlu diberi pengetahuan tentang industri hulu dan hilir di bidang minyak dan gas bumi.
”Semoga kegiatan ini dapat menambah pengetahuan mahasiswa terutama di bidang industri minyak dan gas bumi. Sehingga mahasiswa bisa membedakan industri hulu dan hilir untuk pemenuhan ketahanan energi di Indonesia,” tuturnya
Kegiatan ini digelar oleh SKK Migas dan Kontraktor Kontrak Kerja Sama (KKKS) di Universitas Muhammadiyah Gresik.
Kepala Departemen Humas SKK Migas Jabanusa Indra Zulkarnain mengatakan, kuliah umum itu memberikan pemahaman ke mahasiswa Universitas Muhammadiyah Gresik mengenai industri migas.
Kegiatan ini, tambah Indra, merupakan salah satu program kerja SKK Migas Perwakilan Jabanusa untuk memberikan sosialisasi kepada civitas akademika terutama Universitas Muhammadiyah Gresik, dan memberikan pemahaman yang benar mengenai industri hulu migas.
Dimas Aryo Rudhy Pear (Spesialis Dukungan Bisnis SKK Migas) menambahkan, kami ingin memberikan pandangan jelas dan menyeluruh soal industri hulu migas, dan berharap civitas akademika ini bisa melakukan diseminasi informasi ke publik agar semakin banyak yang memahami.
Penulis Abdurrahman Faris Editor Sugeng Purwanto