Edukasi Makanan Sehat di SD Almadany; Liputan Eli Syarifah, kontributor PWMU.CO Gresik.
PWMU.CO – Program ‘Guest Teacher’ SD Alam Muhammadiyah Kedanyang (SD Almadany), Kecamatran Kebomas, Kabupatan Gresik Jawa Timur, menghadirkan Hibatul Wafiroh SKm dari UPT Puskesmas Kebomas, Jumat (14/10/2022).
Acara bertema Makanan dan Jajanan Sehat ini dipandu oleh Koordinator Bidang Kurikulum Lilik Isnawati SPd MPd.
Kepala sekolah SD Almadany Nur Aini SPd dalam sambutan menekankan memakan makanan dan jajanan yang sehat sangat penting karena akan berpengaruh terhadap daya kerja otak kita.
“Anak-anak, jika makanan kita sehat maka otak kita menjadi cerdas, jika ada informasi langsung bisa menyambung,“ kata dia sambil mengkondisikan para siswa agar tertib mendengarkan jika ada yang berbicara di depan panggung.
Hibatul Wafiroh atau yang biasa dipangggil Kak Vira membuka materi dengan pertanyaan, “Anak-anak apa yang dimaksud dengan makanan sehat?”
Para siswa pun bersahutan menjawab: “Yang mengandung 4 sehat 5 sempurna. “Yang ada sayurnya, yang ada buahnya.”
Kak Vira menjelaskan makanan yang sehat adalah yang kandungan gizinya lengkap. “Yakni mengandung karbohidrat, protein, serat, dan vitamin,” urainya sambil menunjukkan sebuah gambar makanan komplit; ada nasi, lauk-pauk, sayur, dan buah-buahan.
Lalu Kak Vira membagikan beberapa aneka gambar beraneka macam makanan dan jajanan kepada para siswa secara acak dari penjuru kanan, kiri, depan dan belakang.
Lalu beberapa siswa yang memegang gambar disuruh maju ke depan secara acak asal kelasnya dan menunjukkan kepada teman-teman gambar tersebut. Ada yang memegang gambar nasi dan sayur, ada yang memegang gambar sosis dengan saus, ada gambar pepes ikan, gambar telur gulung, gambar pentol, dan beberapa jajanan yang sering dijual di pinggir jalan.
Para siswa tak asing dengan gambar-gamabar tersebut, karena mereka sering menjumpai dijual di pinggir jalan. Bahkan mereka mengaku pernah membeli dan mengkonsumsinya.
Baca sambungan di halaman 2: Sehat atau Tidak?