Dua Rider Smamsatu Juara Balap Sepeda Downhill; Liputan Dela Andika Tri Pamungkas, kontributopr PWMU.CO Gresik.
PWMU.CO – Dua rider (pembalap) SMA Muhammadiyah 1 Gresik (Smamsatu) Gresik, Jawa Timur, menorehkan prestasi membanggakan. Muhammad Ridho Ramadhani meraih juara I dan Achmad Rangga Saputra merebut Juara IV di kategori Men Junior di Sunday Morning Funrace Enduro Serie III Tahun 2022.
Kejuaraan balap sepeda ae-Jawa Timur yang diselenggarakan oleh Sunday Morning, klub sepeda downhill Gresik, tersebut berlangsung selama dua hari di Bukit Kapur ‘Hollywood’ Gresik, 5-6 November 2022.
Kategori Men Junior diikuti oleh sekitar 22 peserta dari berbagai klub balap sepeda yang ada di Jawa Timur. Ridho meraih juara I dengan catatan waktu 1:32.557. Sedangkan Rangga meraih juara IV dengan catatan waktu 1:41.891.
Ridho, siswa kelas X-8 asal GKB Gresik, itu tidak menyangka dirinya bisa meraih juara I. ”Alhamdulillah, terima kasih untuk ayah dan ibu yang selalu mendoakan dan mendukung saya, terimakasih kepada Popo Ario dan Deyna Rizki selaku coach yang mengarahkan sehingga saya meraih prestasi ini,” ujar Ridho pada PWMU.Co Selasa (15/11/2022).
Alumnus SMP Muhammadiyah 12 GKB (Spemdalas) Gresik ini menyampaikan, ada satu cita-cita yang ingin dia raih yaitu bisa menjadi rider yang berprestasi di ajang nasional.
”Dengan prestasi ini saya merasa lebih semangat lagi dan termotivasi untuk terus meningkatkan kemampuan saya di dunia balap sepeda. Mudah-mudahan suatu saat nanti saya bisa menjadi atlet balap sepeda. Bisa mewakili dan mengharumkan nama kota kelahiran dan sekolah saya,” tambahnya.
Hal senada disampaikan Rangga. Baginya ini pengalaman yang luar biasa baginya.
”Alhamdulillah, terima kasih untuk semuanya. Ini adalah pengalaman yang luar biasa. Sangat mengesankan, karena persiapan yang begitu mepet, hanya berlatih dua pekan sebelum kejuaraan. Walaupun belum bisa meraih juara I tetapi membuat saya tambah semangat untuk bisa berprestasi yang lebih baik lagi,” ujar siswa yang juga hobi videografi ini.
Kepala Smamsatu Gresik Ainul Muttaqin SP MPd sangat bangga atas keberhasilan Ridho dan Rangga. “Saya ucapkan selamat untuk mereka berdua. Semoga prestasi ini bisa memotivasi siswa Smamsatu yang lain sehingga mereka bisa belajar, berlatih, dan berusaha untuk meraih prestasi,” harapnya. (*)
Editor Mohammad Nurfatoni