Coba Game Coding Karya Siswa SDMM, Pengunjung: Selalu Ada yang Baru di Stan Ini
PWMU.CO – “Ada apa lagi hari ini?” tanya salah satu pengunjung begitu tiba di stan SD Muhammadiyah Manyar (SDMM) Gresik. Pengunjung yang enggan disebutkan namanya itu selalu menantikan hal baru di stand SDMM.
Ia mengaku awalnya penasaran dengan kerumunan yang ada di stan. Kemudian ia menanyakan ada hal baru apalagi yang ada di stan SDMM.
Menjawab rasa penasarannya, siswa SDMM menjelaskan, yang menarik perhatian pengunjung adalah berbagai game yang menyenangkan dan seru. “Bagaimana proses pembuatan dan di mana tempat menemukan game tersebut,” tanyanya kembali. Ia ingin menyampaikan game tersebut untuk anaknya dirumah.
Pengunjung lain, guru UPT SDN 26 Gresik Eli Kusumawati SPd mengajak semua siswanya untuk mencoba game coding karya siswa SDMM. Ia kagum karena siswa SD sudah bisa coding bahkan membuat game sendiri. Ia berharap di sekolah bisa mengaplikasikan pembelajaran coding seperti di SDMM.
Tak hanya itu, siswa UPT SMPN 11 Gresik Princes Callista Angelina Cahyono mencoba game Sushi Catcher. “Gamenya seru dan mengedukasi,” ujarnya betah di stan SDMM.
Hanafi Irsyad Al Fatih, siswa SDIT Al Ibrohimi juga berkunjung ditemani Kepala Sekolahnya, Ahmad Jamhari SPd. Mereka juga mencoba game coding SDMM.
“Game coding ini sangat menyenangkan, seru, dan menarik,” ujar Irsyad. Irsyad mencoba Catch Sushi dan MidNight Flight. Sementara Ahmad Jamhari melihat proses pembuatan gamenya.
Game coding lain yang disuguhkan adalah Catch the Apple (tangkap apelnya), Quizes (kuis), Ping Pong Pad (bola memantul lenghacur tembol), dan Background Slider (game menggeser background).
SDMM menyuguhkan beragam permainan dan alat kreasi selama Pameran Pendidikan yang berlangsung 7 hari itu. Yang membanggakan, semua yang ditampilkan dan dicoba oleh pengunjung adalah karya siswa SDMM. Menarik, bukan!
Pameran Pendidikan ini digelar oleh Dinas Pendidikan Kabupaten Gresik di Gelora Joko Samudro, mulai 20-26 November 2022. (*)
Penulis Ria Pusvita Sari