SD Muwri Peringati Hari Satu Juta Pohon; Liputan Mufidatul Latifah, Kontributor PWMU.CO Gresik
PWMU.CO – SD Muhammadiyah 1 Wringinanom (SD Muwri) Gresik, Jawa Timur, memperingati Hari Satu Juta Pohon, Kamis (13/1/2023).
Ketua Peringatan Hari Satu Juta Pohon SD Muwri Indarti SPd mengatakan peringatan bertema “Aksimu Investasi Generasi Masa Depan” tersebut untuk mendukung pelestarian alam. Di antaranya dengan penanaman pohon di area sekolah dan sekitarnya.
“Acara ini direspon sangat baik oleh berbagai pihak, baik oleh siswa, wali siswa TK maupun SD, serta berbagai pihak,” jelasnya.
Berbagai lomba meramaikan acara ini. Antara lain: lomba tahfidh dengan peserta antar-TK se-Gresik selatan; lomba mewarnai antarsiswa play group (PG) dan TK; serta lomba video bagi siswa TK, SD, dan masyarakat umum.
Ketentuan lomba tahfidh bagi siswa TK A meliputi: surat wajib al-Falaq, surat pilihan: an-Naas, al-Ikhlas, dan al-Lahab. Sedangkan bagi siswa TK B: surat wajib al Kafirun, surat pilihan an-Nasr, al-Maun, dan al-Kautsar. Lomba ini telah dilaksanakan Selasa (10/1/2023).
Lomba video dengan ketentuan dan syarat: peserta merupakan masyarakat umum yang terdiri dari anggota keluarga; video kreasi harus sesuai dengan tema, durasi maksimal dua menit; tidak mengandung unsur SARA; video diupload di Instagram pribadi dengan men-tag atau menandai akun sekolah maupun lima akun teman yang aktif; dan pengiriman video mulai tanggal 1 Januari sampai dengan Kamis (13/1/2023).
Adapun lomba mewarnai bagi siswa PG dan TK dilaksanakan bersamaan dengan kegiatan puncak peringatan Hari Satu Juta Pohon, Sabtu (14/1/2023).
Di acara tersebut juga di-launching buku karya siswa ke-8 berjudul Desaku Dulu dan Kini”. Acara dihadiri oleh Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Gresik, Yayasan Ecoton, donatur, peserta lomba dan orangtua, serta guru, karyawan, dan Ikwam.
Indarti menambahkan lomba-lomba tersebut doselenggarakan untuk menjaring, mengali bakat dan potensi siswa, dan mendapatkan calon siswa baru tahun ajaran 2023-2024.
“Alhamdulillah sampai saat ini Panitia PPDB SD Muwri sudah menerima calon siswa baru sebanyak dua kelas,” jelas Indarti yang juga menjabat Koordinator Ismuba SD Muwri. (*)
Editor Mohammad Nurfatoni