Lomba Baca Puisi dan Poster Gelar Karya Passion Smamsatu, Ini Juaranya; Liputan Evi Damayanti, Kontributor PWMU.CO Gresik.
PWMU.CO – SMA Muhammadiyah 1 (Smamsatu) Gresik, Jawa Timur, berhasil menyelenggarakan Lomba Baca Puisi dan Poster Tingkat SMP se-Kabupaten Gresik dalam Gelar Karya Passion di Atrium Gressmall GKB Gresik, Ahad (29/1/2023).
Selain lomba, Gelar Karya Passion juga mengadakan Pameran Passion yang dilaksanakan tanggal 21-29 Januari 2023. Waka Bidang Kurikulum Smamsatu Gresik, Nurul Ilmiyah SPd menyampaikan, Gelar Karya Passion ini merupakan ajang tahunan.
“Tujuannya untuk memamerkan produk hasil karya peserta didik selama mengikuti pembelajaran passion dan menumbuhkan rasa percaya diri terhadap minat dan bakat yang mereka punyai,” ujarnya pada PWMU.CO, Senin (30/1/2023).
Ketua Pameran Passion Efa Kustiana MPd, menambahkan selain sebagai bentuk apresiasi, Gelar Karya Passion ini juga sebagai bentuk motivasi dan menumbuhkan jiwa kompetisi bagi Peserta didik yang melaksanakan pameran.
“Ini bukan sekadar pameran tapi juga akan dipilih stand favorit sebagai bentuk apresiasi kerja kelas mereka yang bisa dinilai langsung oleh pengunjung yang datang, baik itu dari siswa, orangtua atau guru,” ujarnya pada PWMU.CO, Senin (30/1/2023).
Lomba Baca Puisi dan Poster Tingkat SMP Se-Kabupaten Gresik juga mendapatkan respon positif dari pengunjung. Sebanyak 149 peserta ikut memadati Atrium Gressmall untuk mengikuti lomba tersebut.
Daftar Juara
Juara Lomba Poster:
- Juara 1 Nasywa Laila. A
- Juara 2 M. Habib Rafi R
- Juara 3 Najwa Hamidah M
Juara Apresiasi Juri:
- Rizki Natasya Billa
- Althavan Raditya P
Juara Baca Puisi:
- Juara 1 Luqman Maulana Dharma
- Juara 2 M. Shaddam
- Juara 3 Lucky Zaid L.H.
Juara Apresiasi Juri:
- Lukita Aisyah Anggraeni
- Salsabila Adelia Arif
- Nuril Auliyah Khasanah
Selamat dan sukses!
Editor Mohammad Nurfatoni