PWMU.CO– Ketua PCM Babat Drs H Abdul Ghofar MM meminta kader memahami makna lirik lagu Sang Surya sebagai ciri kepribadian Muhammadiyah.
Pesan itu disampaikan dalam pembinaan guru dan pelantikan Wakasek SMK Muhammadiyah 5 Babat (SMK Muhlibat) Lamongan. Pelantikan Wakil Kepala Sekolah berlangsung di kampus 1 Jl Rumah Sakit 15 Babat Lamongan, Sabtu (11/2/23).
Abdul Ghofar mengatakan, identitas pribadi Islam berkemajuan itu tersiar dalam lirik Mars Muhammadiyah: seruan ilahi rabbi, sami’na wa atha’na. Artinya kami mendengar dan kami taat.
”Segala bentuk peraturan persyarikatan dan kebijakan pimpinan selalu menjadi pedoman warga persyarikatan dalam berdakwah serta semampu mungkin merealisasikan dalam gerakan,” ucapnya.
Pimpin juga percaya kepada kader bisa menjalankan amanah. ”Tugas keseharian kami serahkan pimpinan di sekolah ini, kami membina secara umum dan kami semua ingin sukses. Kalau sukses juga warga yang di sini yang menikmati. Kita ini satu sistem tidak ada yang hebat, tidak ada yang bilang paling hebat,” ujarnya.
Di abad 21 ini, kata dia, tantangan kita semakin berat. Dia menekankan pentingnya karakter akhlak yang baik sebagai modal siswa selain kompetensi seperti berpikir kritis, serta paham literasi,” kata Ketua PCM Babat ini.
Lantas dia mengingatkan, kita diberikan amanah orangtua siswa. Mereka memberikan kepercayaan sekolah kita untuk mendidik anak kita. ”Kita jaga bersama dengan sungguh-sungguh,” tuturnya.
Lima Wakasek
Ada lima Wakasek yang dilantik hari itu. Ketua Majelis Dikdasmen PCM Babat H Suwaji SPd membacakan SK pengangkatan Wakil Kepala Sekolah Bidang Kurikulum Muhammad Charis SPd, Bidang Kesiswaan Khoirul Muslimin SPd, Bidang Ismuba Muhtaris Syafi’i SAg MPdI, Bidang Sarpras Ony Fadlun Ni’am SPd, Bidang Humas Mokhamad Rouf Mubarok ST.
Dalam sambutannya Kepala SMK Muhlibat Achmad Ghofur SPd mengucapkan terima kasih kepada PCM Babat yang telah bersilaturahmi dan menyerahkan SK Wakil Kepala Sekolah .
Dia berpesan, anak setingkat SMK di usia rawan. Bapak ibu guru perlu sabar mendidik. ”Kami juga butuh bimbingan dari pimpinan baik Dikdasmen maupun PCM,” ujarnya.
Dia menjelaskan SMK Muhlibat punya semboyan BMW: bisa bekerja, bisa melanjutkan, juga bisa wirausaha. Sedangkan mottonya: Sijawara kependekan dari siap kerja, wirausaha, dan berkarya.
Hadir dalam pembinaan dan penyerahan SK Wakil Kepala Sekolah ini jajaran PCM, Majelis Dikdasmen Babat, dan guru-karyawan SMK Muhlibat.
Penulis Qomari Editor Sugeng Purwanto