PWMU.CO– Profil ketua majelis Pimpinan Daerah Aisyiyah (PDA) Kota Surabaya dikenalkan oleh Hj. Alifah Hikmawati di hadapan utusan cabang-cabang di Gedung Dakwah Muhammadiyah Jl. Wuni, Ahad (12/3/2023).
PDA Kota Surabaya pimpinan Alifah Hikmawati di periode kedua ini merupakan kolaborasi seimbang antara wajah lama dan wajah baru baik di pimpinan harian maupun di badan pembantu pimpinan atau majelis.
Wajah lama PDA seperti Alifah Hikmawati sebagai ketua, Wakil ketua 1 Luluk Humaida, Wakil ketua 2 Joane Hendrawati, Wakil ketua 3 Hj. Aslamiyah, Sekretaris Shohifah, Wakil sekretaris HK Lailatul Amanah, Bendahara Eli Cholidah, dan Wakil bendahara Hj. Mardiyah.
Sedangkan wajah baru profil ketua majelis di antaranya Ketua Majelis Tabligh Etty Sunanti, Majelis Paudasmen Nurul Kartika, Majelis Ekonomi dan Ketenagakerjaan Any Farida, Majelis Kader Chusnul Ilmiah, Majelis SBSO (gantinya Lembaga Kesenian) Fitriyah, Majelis Kesejahteraan Sosial Zuhrotul Farida.
Orang lama dengan tugas baru adalah Tarsianah yang semula sebagai ketua Majelis Kader periode 2015-2022, kini menjadi Ketua Majelis LLHPB atau Lembaga Lingkungan Hidup dan Penanggulangan Bencana.
”Satu lagi yang harus saya kenalkan adalah Ketua Majelis Kesehatan Drg Sri Hidayati. Beliau baru pulang setelah dua puluh lima tahun bertugas di Kalimantan yang kesehariannya selain aktif sebagai tenaga medis juga aktivis Aisyiyah,” ujar Alifah Hikmawati.
Drg Sri Hidayati dilahirkan di lingkungan ibu yang aktif di Aisyiyah. Mulai kecil murid TK ABA Kalibokor. Kemudian tugas ke Kalimantan Selatan tahun 1992-2018 sejak lulus kuliah. Aktif di PCA Sungai Besar sampai PDA Banjarbaru bersama dengan suami, Drs Rif’an Amin (almarhum) sebagai PDM Banjarbaru.
Ibu tiga anak dari Demas Mochamad Zain, Eldwin Musyaffa’ul Khair dan Levy Mochammad ini sejak tahun 2018 aktif sebagai dosen di Poltekkes Kemenkes Surabaya. Mendapat tugas tambahan sebagai Kaprodi STr Terapi Gigi juga aktif sebagai Pimpinan Ranting Aisyiyah Bagong Cabang Wonokromo Surabaya.
Penulis Tri Eko Sulistiowati Editor Sugeng Purwanto