Sebar Jadwal Imsakiah, Cara Siswa SMAM 4 Sidayu Promosi Sekolah. Liputan Chilmiyati, Kontributor PWMU.CO Gresik
PWMU.CO – Siswa SMA Muhammadiyah 4 Sidayu, Gresik, Jawa Timur membagikan jadwal Imsakiyah kepada warga, Selasa (21/3/2023).
Kegiatan ini dilakukan anggota Ikatan Pelajar Muhammadiyah (IPM) Kelas X dan XI, serta didampingi langsung oleh Wakil Kepala (Waka) Kesiswaan SMAM 4 Sidayu, Zainuddin.
Sebanyak 12 siswa mendatangi masjid-masjid di Sidayu dan mereka bersiap membagikan kepada warga sekitar, usai melaksanakan ibadah shalat dhuhur berjama’ah.
“Agenda utama yang dilakukan dari kegiatan ini adalah, dalam rangka menyemarakkan ibadah puasa di bulan Ramadhan sekaligus promosi sekolah supaya warga mengetahui keberadaan SMA Muhammadiyah 4 Sidayu,” ucap Zainuddin.
Menurutnya, sebar jadwal Imsakiyah Ramadhan sebanyak 500 lembar itu, bertujuan untuk mempermudah umat muslim menjalankan ibadah puasa. Hal ini juga sebagai acuan dalam ketepatan waktu dan panduannya untuk menjalankan ibadah puasa selama di bulan suci Ramadhan.
“Dengan kegiatan hari ini, Alhamdulillah mendapatkan respon yang baik dari warga Sidayu, karena banyak warga yang belum mendapatkan jadwal Imsakiyah Ramadhan tersebut,“ imbuh Zainudin.
Warga juga mengucapkan terima kasih kepada para siswa SMA Muhammadiyah 4 Sidayu yang telah membagikan jadwal Imsakiyah, karena ini merupakan salah satu kegiatan positif yang semoga ke depannya bisa dilakukan setiap tahun.
“Semoga dengan adanya pembagian jadwal Imsakiyah Ramadhan ini warga Sidayu bisa melihat dan menjalankan ibadah puasa dengan baik dan bermanfaat. Selain itu, semoga warga semakin meningkatkan kedisiplinan dan ketaqwaan beribadah selama Ramadhan,” tuturnya.
“Selamat menyambut bulan suci Ramadhan dan selamat menunaikan ibadah puasa Ramadhan 1444 H/2023 M,” tambah Zainudin. (*)
Co-Editor Nely Izzatul Editor Mohammad Nurfatoni