PWMU.CO – Pimpinan Daerah (Pimda) 89 Tapak Suci Putera Muhammadiyah Kabupaten Nganjuk menggelar Ujian Kenaikan Tingkat (UKT) siswa di SMK Muhammadiyah Baron, Kabupaten Njanjuk, Ahad (27/3). Kegiatan tersebut diikuti sebanyak 226 peserta, mulai tingkat dasar hingga siswa tingkat empat.
Ketua Pimda 89 Tapak Suci Putera Muhammadiyah Drs Ismindarto mengatakan Tapak Suci harus menjadi “Kawah Condrodimuko” dalam mencetak kader, terutama Kader Muhammadiyah. ”Alhamdulillah anggota Tapak Suci Kabupaten Nganjuk tidak pernah terlibat dalam perkelahian liar, dan semoga jangan sampai terjadi,” kata Pendekar Muda dalam UKT siswa.
Sementara ketua PDM Kabupaten Nganjuk Drs. H Mursyid Arifin berpesan pesilat Tapak Suci harus menghiasi diri dengan budi pekerti yang luhur, sebagai mana dikatakan Umar Ibnu Khattab. “Orang yang kuat bukanlah orang menang dalam berkelahi, tapi orang yang kuat adalah orang yang mampu menahan diri dan menghiasi dirinya dengan akhlaq yang baik,” pesannya. (rojabianto/aan)