Jelang Musycab PCM Krian, Panitia Bikin Kejutan Ini, Liputan Basirun, kontributor PWMU.CO dari Krian, SIdoarjo.
PWMU.CO – Musyawarah Cabang (Musycab) ke-11 Pimpinan Cabang Muhammadiyah (PCM) Krian akan digelar pada Ahad, (25/6/23).
Panitia Musyda mengadakan rapat koordinasi pada Senin (8/5/2023).
Meski SK panitia telah terbit sejak 7 Ramadhan 1444 H /29 Maret 2023 M yang lalu, tapi karena masih suasana Ramadhan dan Hari Raya Idul Fitri, maka rapat panitia baru bisa dilaksanakan Senin lalu.
Ketua Panitia Emil Mukhtar Effendi menyampaikan, panitia mengawali kegiatan Musycab PCM Krian dengan menyusun rencana anggaran. “Semua bidang diharapkan membuat rencana anggaran kegiatan. Mumpung masih ada waktu untuk segera kami ajukan ke Persyarikatan,” kata Waka Bidang Humas Spemduta tersebut.
Setiap koordinator bidang memimpin menyusun anggaran masing-masing. Para koordinator bidang itu di antaranya adalah Muhammad Fajar Basyiruddin SKom membidangi humas dan kesekretariatan, Saheri membidangi perlengkapan, dan media dan publikasi dimotori Basirun SPd. Ada juga koordinator konsumsi yang dipandegani Hj Ummi Badriyah dan keamanan dan kesehatan dipimpin Ridwan dan Klinik Aisyiyah.
Mereka berkelompok bersama anggota masing-masing. Setiap kelompok serius saling bertukar pikiran. Saking seriusnya, tidak terasa sudah dua jam mereka berdiskusi menentukan biaya bidang masing-masing. “Bapak-ibu, waktu diskusi sudah cukup, kami mohon masing-masing bidang melaporkan hasil diskusinya,” kata Emil.
Masing-masing koordinator kemudian melaporkan rencana anggaran yang baru saja disusun. Jumlah anggaran bervariasi, dari beberapa bidang yang memakan anggaran tertinggi adalah bidang konsumsi dengan besar anggaran Rp 12 juta dan yang paling rendah bidang humas dan kesekretariaatan sebesar Rp 3 juta.
Emil kemudian mengusulkan, agar bidang publikasi dapat menganggarkan pengadaan banner yang banyak. “Karena harus dipublikasikan di setiap amal usaha dan Pimpinan Ranting Muhammadiyah (PDM) se-Cabang Krian,” ujar Ketua Pimpinan Cabang Pemuda Muhammadiyah (PCPM) Krian tersebut.
Acara Harus Wah
Beberapa usulan lain disampaikan. Salah satunya dari Rahmad, petugas sekuriti di SD Muhammadiyah 1 Krian (Sakri). “Lokasi simpang lima Krian itu sangat strategis. Jadi mohon supaya dibuatkan baliho yang besar,” usulnya.
Pendapat dari anggota Kokam Krian itu lalu diamini oleh hampir seluruh peserta rapat, bahkan dia juga mengusulkan bukan hanya memasang di satu titik, tetapi masih ada titik-titik strategis lain yang juga harus di pasang baliho. “Karena ini acara lima tahunan, jadi harus wah…!” lanjutnya.
Menutup rapat, Emil mengingatkan sebelum pelaksanaan Musycab akan dimeriahkan pawai taaruf dan bazar yang diikuti seluruh amal usaha Muhammadiyah maupun Aisyiyah Krian pada Sabtu, 17 Juni 2023. Sedangkan puncak acara pada Ahad, 25 Juni 2023. “Kami berharap, semua anggota panitia dapat hadir dalam acara pra Musycab tersebut, agar kegiatan dapat berjalan lancar,” tutupnya. (*)
Co-Editor Darul Setiawan. Editor Sugeng Purwanto.