Perempuan Jangan Ditaruh di Seksi Konsumsi Saja, liputan kontributor PWMU.CO Gresik Syuhud Immawan
PWMU.CO – Pembukaan Musyawarah Cabang (Musycab) Aisyiyah Benjeng Gresik digelar di gedung SMK Muhammadiyah 2 Benjeng, Ahad (21/5/2023).
Acara dibuka oleh Wakil Sekretaris Pimpinan Daerah Aisyiyah (PDA) Gresik Idha Rahayuningsih MPsi. Seluruh agenda Musycab seperti penyampaian Laporan Pertanggungjawaban (LPJ) dan Penyusunan Rencana Program berlangsung lancar.
Pada sambutan pembukaan, wanita asal Duduksampeyan ini memberikan pesan kepada ibu-ibu Aisyiyah peserta Musycab. “Perempuan berkemajuan harus mandiri, tidak selalu bergantung kepada suami. Selain itu juga bisa membantu suami dalam memenuhi kebutuhan rumah tangga,” ujarnya.
Dia juga menyarankan agar suami istri saling mendukung satu sama lain dalam keaktifan di dalam organisasi terutama di persyarikatan. Perempuan jangan ditaruh di seksi konsumsi saja.
“Antara laki-laki dan perempuan mempunyai kesetaraan dalam berbuat kebaikan. Untuk itu kepada bapak-bapak PCM mohon ketika membentuk kepanitiaan yang melibatkan perempuan jangan hanya ditugasi bagian konsumsi saja, ajak mereka untuk mengurusi bidang yang lain. Saya yakin mereka juga bisa diandalkan,” tambahnya.
Sharing Wawasan
Setelah upacara pembukaan selesai dilanjutkan ke ruang sidang, aktivis Aisyiyah ini juga memberikan sharing wawasan dan pembinaan kepada peserta Musycab.
Ada banyak isu yang dibahas pada kesempatan tersebut, antara lain kepedulian terhadap anak putus sekolah dan anak berkebutuhan khusus, kesehatan ibu dan anak, anggota yang kekurangan dari segi ekonomi dan program yang terkait dengan pemberian bekal keterampilan keluarga.
Pada upacara penutupan, wanita yang juga berkarier sebagai dosen di Universitas Muhammadiyah Gresik (UMG) ini berharap agar setelah Musycab ibu-ibu Aisyiyah bisa lebih bersemangat, aktif dan progresif dalam menjalankan organisasi. “Saya lihat tadi programnya bagus semua, tinggal bagaimana kita bisa merealisasikan program tersebut,” katanya.
Mari, ajaknya, kita berjuang semaksimal mungkin dalam organisasi kita, yakinlah bahwa Allah akan memberikan pahala yang berlipat ganda kepada kita dan keluarga kita. (*)
Co-Editor Ichwan Arif Editor Mohammad Nurfatoni