PWMU.CO – 108 siswa SMAM 8 Cerme Gresik menerima beasiswa pendidikan yang diserahkan saat Apel Pagi Penuh Berkah di lapangan sekolah, Senin (1/8/2023).
Beasiswa ada yang berupa uang tunai Rp 1 juta dan bebas SPP mulai dari satu bulan hingga tiga tahun.
Kepala SMA Muhammadiyah 8 Gresik, Emi Faizatul Afifah MSi, menjelaskan, beasiswa ini diberikan kepada siswa dari kelas X, XI dan XII berdasar prestasinya.
”Alhamdulillah, tahun ini memberikan beasiswa pendidikan untuk 108 siswa SMAM 8 Gresik. Beasiswa prestasi akademik, non akademik, tahfidhul Quran, kader Muhammadiyah, beasiswa yatim piatu dan duafa,” katanya.
Emi juga menambahkan, beasiswa ini program rutin setiap tahun mengapresiasi siswa yang berprestasi tingkat provinsi, nasional maupun internasional.
Juga prestasi akademik yang ditunjukkan dengan peringkat nilai rapor selama di SMP/MTs. ”Mereka ini masuk ke SMAM 8 dengan catatan prestasi akademik saat SMP,” tambahnya.
Beasiswa bagi siswa yatim piatu dan dhuafa untuk mendukung siswa dari keluarga kurang mampu supaya terus bersekolah. ”Ini komitmen SMAM 8 mendukung lahirnya generasi masa depan yang berkualitas,” ujarnya.
Kepada para penerima beasiswa, Emi berpesan agar memanfaatkan kesempatan berprestasi di SMAM 8 Gresik. ”Belajar di SMAM 8 Gresik adalah pilihan tepat karena sekolah ini memiliki banyak catatan prestasi yang membanggakan, didukung fasilitas pembelajaran yang baik dan para guru yang berpengalaman,” katanya.
Sementara Wakil Kepala Sekolah Bidang Kesiswaan, Yuyun Minarti SE mengucapkan selama untuk 108 siswa SMAM 8 yang menerima beasiswa.
Siswa penerima beasiswa tersebut, kata Yuyun, terus dibina dan dibimbing dengan baik hingga bisa lulus dengan prestasi gemilang.
”Kami akan berusaha semaksimal mungkin dalam mendukung para siswa untuk mengembangkan bakat minatnya dan semoga di SMAM 8 Gresik dapat meningkatkan potensi dan prestasi siswa,” tandas Yuyun.
SMA Muhammadiyah 8 berlokasi di Jl. Raya Morowudi No.1, Kecamatan Cerme, Kabupaten Gresik. Banyak prestasi yang dihasilkan oleh siswanya.
Penulis Chintia Rizki Editor Sugeng Purwanto