PWMU.CO – Presiden Joko Widodo alias Jokowi ternyata bisa mengecoh sejumlah pejabat teras dan pimpinan Muhammadiyah yang duduk di deretan kursi depan. Pasalnya, saat Jokowi turun dari mimbar menyalami undangan yang ada di kursi persis di depannya kemudian beralih ke deretan ibu-ibu baris pertama.
Semua mengira jika Jokowi akan merampungkan salaman deret depan. Ternyata dia memilih bersalaman dengan undangan di kursi baris keempat dan berbelok ke belakang. Hal itu membuat hadirin yang duduk di bagian belakang langsung bersuka cita menyambut uluran tangan presiden. Begitu juga yang duduk d itribun. Dengan langkah yang tak terduga itu para undangan VVIP itupun hanya berdiri dan memandang ke arah Presiden melangkah.
(Baca: Ini Jawaban Aparat, Mengapa Pengamanan Kajian Ramadhan PWM Jatim Superketat dan Ribuan Peserta Kajian Ramadhan PWM Jatim Diperiksa Ketat Petugas)
Sebelumnya, peserta Kajian Ramadhan 1438 Pimpinan Wilayah Muhammadiyah Jatim dibuat heboh oleh kedatangan Jokowi. Begitu dia memasuki ruangan, muncul suara dari deretan kursi belakang, “Ya Allah, ternyata Jokowi ganteng lho.”
Lisa Kumala, salah satu peserta dari Laren Lamongan berujar, “Saya kira omongan negatif orang- orang tentang Presiden tidak sepenuhnya benar. Lihat saja, dulu banyak yang bilang beliau kurang ganteng. Ternyata setelah saya lihat dengan mata sendiri, Presiden kita ganteng,” kata dia. Ah, ibu-ibu! (Uzlifah)