PWMU.CO – TK Aisyiyah 2 Kota Probolinggo menyambut perayaan Kemerdekaan RI Ke-78 dengan Giat Merah Putih. Tampak semangat membara dan senyum manis mereka, Rabu (16/8/2023).
Pagi itu anakpanak tampak antusias. Tergambar dari pakaian yang dikenakan bernuansa merah putih. Aneka ragam variasi baju yang mereka pakai seperti baju sakera, bahkan wali murid juga menghiasi wajah mungil anak-anak dengan sticker kemerdekaan.
Suara lantang lagu Hari Merdeka menggema di halaman sekolah. Anak-anak duduk berderet menyaksikan serta menyemangati teman-teman yang bergantian mengikuti lomba. Ada 65 siswa yang mengikuti kegiatan ini.
“Bunda aku mau ikut lomba,” celetuk Farzan Syaqiel Al Fatih kelompok A2. Rupanya sedari tadi dia hanya melihat teman-temannya yang sedang mengikuti beberapa rangkaian kegiatan. Sebelumnya ia rewel karena tidak ditunggui mama dan menolak untuk bermain. Namun ketika ia sudah berani mencoba beberapa permainan tanpa disadari beberapa kegiatan sudah dilaluinya.
Tiga mata lomba digelar dengan menyenangkan. Lomba estafet bendera, air terjun pelangi,dan bermain tepung.
“Semoga kegiatan ini dapat memupuk kesabaran anak-anak, serta dapat bekerja sama dalam memecahkan masalah baik dalam kegiatan bersosialisasi dan bermain dan kegiatan sehari-hari,” ujar Siti Rodiyah SPd, Kepala TK Aisyiyah 2.
“Saya selaku orang tua murid sangat senang dengan adanya giat merah putih ini karena bisa melatih mental anak menjadi lebih berani, percaya diri, serta bisa melatih kekompakan dan kerja sama antaranak maupun secara berkelompok,” kesan Choiria Nur Fadhila ibunda Annasya Azkadina Syahira kelompok B1
Dia juga berharap semoga setiap tahun Giat Merah Putih ini dapat terlaksana, dan semoga tiap tahunya bisa selalu memberikan inovasi yang lebih meriah dan kreatif. (*)
Penulis Komariya Editor Mohammad Nurfatoni/IM