PWMU.CO – Tiga pimpinan NA Babat ini semua merupakan alumni sekolah Muhammadiyah. Mereka adalah Ratna Dewi Rachmawati (alumnus SD Muhammadiyah Babat tahun 2002), Luli Fathatul Jannah (alumnus SMA Muhammadiyah 1 Babat tahun 2006) dan Laelatul Qomariyah (alumnus SMA Muhammadiyah 1 Babat tahun 2009).
Mereka bertiga terpilih sebagai Ketua, Sekretaris, dan Bendahara Pimpinan Cabang Nasyiatul Aisyiyah (PCNA) Babat periode 2022-2026 pada Musyawarah Cabang (Musycab) Ke-9 yang berlangsung Kamis, (28/9/2023).
Musyab Ke-9 Nasyiatul Aisyiyah Babat sukses digelar di Pimpinan Ranting Nasyiatul (PRNA) Patihan. Acara tersebut ditempatkan di Aula SMP Muhammadiyah 26 Patihan.
Dalam Musycab tersebut, pemilihan berlangsung menggunakan E-voting. Dari 20 bakal calon formatur PCNA Babat, dipilih 7 formatur anggota PCNA Babat Periode 2022-2026.
Berikut daftar formatur terpilih
- Ratna Dewi Rochmawati SPd
- Miftakur Rohmah SPd
- Muthoharoh SPd
- Laelatul Qomariyah
- Luli Fathulil Jannah SPd
- Lady Al Jaatsiyah
- Vivin Salvina
Berdasarkan rapat formatur, disepakati Ratna Dewi Racmawati sebagai Ketua PCNA Babat periode 2022-2026.
Kepada PWMU.CO ia menyatakan siap menerima dan mengatakan bismillah atas amanah tersebut. Dia juga berniat untuk meningkatkan kinerja PCNA Babat.
“Saya mempunyai target prioritas yakni menambah kader di jajaran ranting yang baru. Saya juga ingin bernasyiah dengan gembira bersama para kader Nasyiah Cabang Babat,” ujar Guru SD Muhammadiyah 1 Babat ini.
Di samping itu, dia mengaku akan belajar memberdayakan diri bersama-sama dalam membentuk kader perempuan muda berkemajuan.
“Karena saya menyadari tidak dapat bekerja sendiri tanpa yang lain,” ujar Ratna yang merupakan pembina Pesantren Al Aqsho Babat ini.
Dalam rapat formatur tersebut, Luli Fathulil Jannah ditunjuk sebagai Sekretaris. Guru MI Muhammadiyah Patihan dan SMP Muhammadiyah 26 Patihan ini pada periode sebelumnya adalah Sekretaris II di PCNA Babat.
Sementara itu, Laelatul Qomariyah diamanati sebagai Bendahara. Dia aktif di PCNA Babat sejak tahun 2016. Sekretaris Komite di SD Muhammadiyah 1 Babat ini juga sekarang menjadi anggota Majelis Kader di Pimpinan Cabang Aisyiyah (PCA) Babat.
Itulah tiga pimpinan NA Babat yakni Ketua, Sekretaris dan Bendahara terpilih pada Musycab, yang semuanya pernah merasakan pendidikan di Sekolah Muhammadiyah. Selamat! (*)
Penulis Hilman Sueb Editor Nely Izzatul