PWMU.CO – PR IPM Smamsatu periode 2023-2024 dilantik di lapangan SMA Muhammdiyah 1 (Smamsatu), Rabu (18/10/2023).
Koordinator Pimpinan Ranting Ikatan Pelajar Muhammadiyah (PR IPM) SMA Muhammadiyah (Smamsatu) Nihayatul Rohmah SPsi menjelaskan pelantikan perbedaan dibandingkan tahun sebelumnya karena mengundang perwakilan PR IPM sekolah Muhammadiyah di Kota Gresik. Seperti SMP Muhammdiyah 1 Gresik, SMP Muhammadiyah 12 GKB Gresik, SMP Muhammadiyah 4 Gresik, SMA Muhammdiyah 8 Gresik, dan SMA Muhammdiyah 10 GKB Gresik.
“Alhamdulillah pelantikan PR IPM Smamsatu sukses dilaksanakan,” katanya pada PWMU.CO Rabu (18/10/2023).
Ketua Umum PR IPM periode 2022-2023 Alief Gauhar Nawaz Sanie menyampaikan pesan saat pelepasan masa jabatannya. Dia mengingatkan siswa Smamsatu agar bersemangat dalam membangun jati diri positif. Karena dengan membangun jati diri positif sejak dini ini akan menjadi bekal bagi siswa di masa depan.
“Di akhir periode saya berpesan pada teman-teman sebagai generasi penerus bangsa jangan pernah berharap jika kalian pernah mendapatkan masa depan, jika masa lalu dan permasalahanmu masih kau buat alasan pada kehidupan kalian sekarang,” ungkapnya.
Ketua Umum PR IPM periode 2023-2024 M. Daud Al Kausar berharap agar anggota PR IPM 2023-2024 saling berkalaborasi mengembangkan organisasi PR IPM Smamsatu lebih baik lagi.
“Terima kasih kami ucapkan kepada kakak IPM 2022-2023 atas kontribusi dan apresiasi mereka selama satu periode yang lalu. Tak banyak hal yang bisa kami berikan pada mereka hanya bisa memberikan doa dan sedikit apresiasi dari kami semoga semakin sukses ditingkatkan lagi,” katanya.
“Besar harapan kami seluruh warga SMA Muhammdiyah 1 Gresik selalu mendukung, apresiasi dan ketik serta saran untuk keberlangsungan progres kami satu tahun ke depan,” harapnya. (*)
Penulis Dwi Ayu Kurniawati Editor Mohammad Nurfatoni