PWMU.CO – Musyran Muhammadiyah Pucung sukses digelar di Masjid Nurul Hidayah Desa Pucung, Balongpanggang, Gresik, Jawa Timur, Sabtu (14/10/2023)
Acara ini digelar bersamaan dengan Musyran Aisyiyah. Sebanyak 4 jamaah masjid menghadiri kegiatan yang dilaksanakan ba’da shalat Isya tersebut. Yaitu jamaah Masjid Nurul Iman dan jamaah Masjid An-Nur Dusun Kampung, jamaah masjid Nurul Hidayah Dusun Pucung serta jamaah masjid Al-Ikhlas Dusun Pulorejo.
Hadir dari unsur Pimpinan Cabang Muhammadiyah (PCM) Balongpanggang adalah Jaelani SPd, Muhammad SPd, Muhammad Aziz SPd dan Drs Sucipto Hadi MPdI. Sementara itu dari Pimpinan Cabang Aisyiyah (PCA) Balongpanggang adalah Dra Lilik Mujiati MPdI Khusnul khotimah SPd, Muslikah Barat dan Nurcholis.
Dalam sambutannya, Muhammad SPd yang mewakili PCM Balongpanggang menyampaikan QS ash-Shaf ayat 4 yang artinya Sesungguhnya Allah mencintai orang-orang yang berperang di jalan-Nya dalam barisan yang teratur, mereka seakan-akan seperti suatu bangunan yang tersusun kokoh.
“Maka malam ini kita bermusyawarah tingkat ranting untuk memilih para pemimpin dalam rangka mengatur barisan dan mengokohkannya,” ujar ayah dua anak yang juga menjadi pendidik di SMA Muhammadiyah 6 Balongpanggang ini.
Ucapan Terima Kasih
Sementara itu, Ketua Panitia Luthfi Kurniawan SPd MPd, menyampaikan terima kasih kepada semua pihak yang telah membantu baik itu pemikiran, tenaga, waktu, dan biaya, sehingga Musyran Pucung dapat terselenggara dengan baik.
“Siapapun nanti yang terpilih baik Muhammadiyah ataupun Aisyiyah diharapkan dapat saling bersinergi dan berkolaborasi dengan baik antar semua jamaah,” katanya.
Luthfi menjelaskan, sebelum diadakannya Musyran ini, panitia telah menyelenggarakan kegiatan pra Musyran pada tanggal 23 September 2023, bertempat di masjid Nurul Hidayah.
“Saat itu, agenda pembacaan laporan pertanggungjawaban Ketua PRM dan PRAperiode 2015-2022. Jadi malam hari ini tinggal pemilihannya saja,” ujar sekretaris masjid Nurul Iman Dusun Kampung ini.
Acara dilanjutkan dengan pembacaan tata tertib sidang pemilihan yang disampaikan oleh Arif Aini SPd dan Surip SPd untuk Muhammadiyah. Sedangkan Aisyiyah, sidang pemilihan dipimpin Nurul Fitriyah dan Endang Suciati.
Susunan Personalia PRM dan PARA Pucung
Berikut Personalia PRM Pucung
Ketua Sariman
Sekretaris 1 Surip SPd
Sekretaris 2 Arif Aini SPd
Bendahara 1 Buchori SPd MPd
Bendahara 2 Sukemi
Majelis Tabligh :
Luthfi Kurniawan SPd MPd
Sutaji
Majelis Ekonomi:
Musthofa
Sutrisno Efendi
Sulikan
Sunaji
Majelis Kader:
Iswahyudi
Suhar
Romli
Personalia PRA Pucung
Ketua : Suyanti SPd
Wakil ketua : Tatik Kusumawati
Sekretaris : Nurul Fitriah
Wakil sekretaris: Fatimah
Bendahara: Nur Indarwati
Wakil Bendahara: Istianah
Majelis Tabligh: Endang Suciati
Majelis Sosial: Kulsum
Majelis Kesehatan: Sulianah
Majelis Pendidikan: Sami SPd
Majelis Kader: Yayuk
Selamat mengemban amanah (*)
Penulis Liza Rahmawati Editor Nely Izzatul