PWMU.CO – Juara internasional robotik, 5 santri Panti Asuhan dan Pondok Pesantren Al-Mizan Muhammadiyah Lamongan mendapatkan apresiasi dari Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR RI), Prof Dr Zainudddin Maliki MSi.
Lima santri tersebut meraih juara di ajang kompetisi robotik International Islamic School Robotic Olympiad (IISRO) Malaysia yang diselenggarakan di Universitas Kuala Lumpur, Malaysia, pada Jumat-Ahad, (27-29/10/2023).
Mereka adalah siswa MA Muhammadiyah 09 Al Mizan Lamongan (Masela) yaitu Mohammad Osdam Syah Putra (Siswa kelas XII IPA) dan Mohammad Raka Maulana (Siswa kelas X-1). Sedangkan tiga siswa lainnya dari MTs Muhammadiyah 15 Al Mizan Lamongan, yaitu Fatih Kamil Amrullah (Kelas IX C), Fauziatul Mukharromah (Kelas VII A) dan Alif Adwa’ Ahza Victor Amazona (Kelas IX C).
Sepulangnya mereka dari Malaysia, Pesantren Al Mizan mengadakan audiensi kepada Anggota DPR RI Prof Zainuddin Maliki MSi di Kantor Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Lamongan pada, Sabtu (18/11/2023).
Dalam kesempatan itu, Prof Dr Zainuddin Maliki MSi mengungkapkan rasa bangga karena siswa Panti Asuhan dan Pondok Pesantren Al Mizan Muhammadiyah Lamongan berhasil meraih juara internasional robotik.
“Saya ikut bangga, adik-adik siswa Panti Asuhan dan Pondok Pesantren Al Mizan Muhammadiyah Lamongan meraih prestasi internasional robotik di Malaysia,” ujarnya.
Kepada kelima siswa tersebut, Prof Zainuddin -sapaan akrabnya- berpesan, agar teknologi robotik yang berhasil dimenangkan itu terus disempurnakan, supaya semakin kuat daya tariknya, sehingga berbagai lembaga, industry, atau masyarakat tertarik untuk menjadi pengguna.
“Saya berharap, prestasi adik-adik santri Al Mizan ini menjadi inspirasi bagi yang lain untuk juga bisa meraih prestasi tingkat internasional,” ucapnya.
Perolehan Juara
Berikut Raihan Juara MTs Mulimas di IISRO
Robot Under Water Senior
- 1st Runner Up (Alif Adwa’ Ahza Victor Amazona dan Fauziatul Mukharromah)
- 2nd Runner Up (Fatih Kamil Amrullah dan Tim)
Robot Line Tracer Analog Senior
- 2nd Runner Up (Alif Adwa’ Ahza Victor Amazona dan Tim)
Robot Amphibious Solar Vehicle Senior
- 1st Runner Up (Alif Adwa’ Ahza Victor Amazona dan Tim)
- 2nd Runner Up (Fauziatul Mukharromah dan Fatih Kamil Amrullah)
Raihan Juara MAM 09 Al Mizan Muhamadiyah Lamongan di IISRO
Under Water Senior
- 2nd Runner Up (Mohammad Osdam Syah Putra dan Mohammad Raka Maulana)
Line Tracer Analog Senior
- 2nd Runner up (Mohammad Raka Maulana)
Amphibious Solar Vehicle Senior
- The Winner (Mohammad Osdam Syah Putra dan Mohammad Raka Maulana)
Robotic Soccer RC Senior
- 2nd Runner up (Mohammad Raka Maulana)
Penulis Alfain Jalaluddin Ramadlan Editor Nely Izzatul