PWMU.CO – Safari Ramadhan Desa Kebaman Kec. Srono Banyuwangi berlangsung di Masjid Baitul Muslimin, Jumat (22/3/2024).
Pukul 18.30 WIB, masjid di Desa Kebaman itu dipenuhi oleh kehadiran tokoh masyarakat mulai kepala desa, Babinkamtibmas, Babinsa, dan perwakilan dari Muhammadiyah, Nahdlatul Ulama, LDII.
Kemudian shalat Isya dan Tarawih yang diimami oleh Wakil Ketua Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Banyuwangi Abdul Latief SH MPdI.
Shalat Isya dilaksanakan dengan membaca al-Baqarah ayat 183-186. Saat Tarawih membaca al-Baqarah 1-10 , 284-286, Ali Imran: 190-193, dan al-Hujurat 10-13.
Usai shalat disambung sambutan-sambutan dari tokoh-tokoh masyarakat seperti Ketua Pimpinan Cabang Muhammadiyah (PCM) Srono, Fauzi.
“Malam kelima Safari Ramadhan di Masjid Baitul Muslimin Srono tidak hanya menjadi ajang beribadah, tetapi juga sebagai wadah untuk mempererat tali silaturahmi antar Ormas dan meningkatkan keimanan umat,” ujar Fauzi.
Kepala Desa Kebaman, Alif Burhanuddin SPd, menyampaikan pentingnya menjaga kesehatan dan keselamatan, terutama di musim pancaroba ini.
Tausiah dari Abdul Latief mengajak semua untuk bersyukur kepada Allah dan menjauhi perbuatan yang dibenci, seperti menyebarkan berita hoaks dan menghambur-hamburkan harta.
”Kehadiran dan kekompakan dalam menjaga silaturahmi juga menjadi fokus dalam tausiah ini,” katanya.
Acara ditutup dengan doa yang mengingatkan semua peserta untuk selalu memohon petunjuk dan perlindungan dari Allah swt.
Penulis Wahyu Pribadi Editor Sugeng Purwanto