PWMU.CO – PCNA Sidayu berbagi 270 paket sembako untuk para dhuafa dan 97 uang tunai untuk yatim piatu.
Ketua Pimpinan Cabang Nasyiatul Aisyiyah (PCNA) Sidayu, Gresik, Jawa timur, Yuyun Wahyuni SSos menjelaskan santunan ini dibagikan dari rumah ke rumah sesuai data yang sudah diperoleh lewat koordinasi dengan 14 Pimpinan Ranting Nasyiatul Aisyiyah (PRNA) se-Kecamatan Sidayu.
“Pembagian santunan ini dilaksanakan di sepuluh hari terakhir di bulan Ramadhan, yaitu 6-9 April 2024,” ujarnya melalui WhatsApp, Senin (8/4/2024)
Dia menjelaskan, Ramadhan merupakan bulan yang ditunggu-ditunggu oleh umat Islam di mana pun berada karena bulan suci ini penuh berkah. “Di mana selama bulan Ramadhan setiap amal kebaikan yang dilakukan akan dilipatgandakan pahalanya hingga sepuluh kali lipat,” jelasnya.
Oleh karena itu, lanjutnya, selama bulan Ramadhan, Departemen Dakwah PCNA Sidayu melaksanakan program kerja yang meliputi: berbagi takjil, tadarus al-Qur’an online, pengumpulan dana Ramadhan, dan santunan terhadap dhuafa, dan yatim piatu.
Khusus untuk program santunan, dia mengatakan, “Tujuan berbagi santunan ini adalah untuk memberikan kebahagiaan kepada dhuafa dan anak yatim piatu. PCNA Sidayu sebagai jembatan amanah bagi orang yang mampu kepada para dhuafa dan anak yatim piatu,” terangnya.
Dia menerangkan, melalui kegiatan berbagi ini, selain mendapatkan pahala yang berlipat ganda, semoga menjadikan hati kita lebih lembut.
“Hal ini dikarenakan ketika kita dapat memberikan langsung kepada anak yatim piatu lalu mengusap kepala anak yatim sehingga tercapailah sebuah tujuan. Ini sesuai dengan hadits Rasulullah yaitu kedudukan orang yang gemar menyantuni anak yatim disurga akan sedekat jari telunjuk dan jari tengah,” ungkap dia. (*)
Penulis Luthfi Dyah Radintari Editor Mohammad Nurfatoni