PWMU.CO – Pesilat SD Muhita (SD Muhammadiyah 1 Tanggul) Jember juara 2 Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN) jenjang SD/MI tingkat kabupaten, Senin (20/5/2024).
Sekolah ini mengirim dua pesilat Ulin Najwa Atiqoh Alayya kelas V-Ibnu Bajjah dan Muhammad Maulana Bakrie kelas V-Ibnu Katsir.
Tempat lomba pencak silat di Aula Dinas Pendidikan Kabupaten Jember.
Ulin Najwa Atiqoh mampu meraih juara 2 O2SN Kabupaten Jember. Sementara Maulana Bakrie sudah kalah di babak awal.
Ulin Najwa masuk ke babak berikutnya bertanding satu lawan satu dengan pesilat SD lain yang mewakili kecamatan.
Di hari kedua, Selasa (21/5/2024) Ulin Najwa bermain tiga kali. Kondisinya juga kurang fit karena flu. ”Namun perjuangan Ulin tetap bersemangat sampai masuk babak final akhirnya raih juara 2,” cerita pelatih Tapak Suci Agus Totok Nur Hadiansyah SPd.
Totok menuturkan, dua pesilat SD Muhita sebelum bertanding telah melaksanakan latihan sejak Januari.
“Latihan dari 19 Januari hingga mendekati lomba,” katanya. ”Dilaksanakan secara rutin sepekan empat kali pertemuan,” tambah Totok.
Sebelum berangkat ke pertandingan, dua pesilat ini dilepas oleh kepala SD Muhita, bersama pengawas Bina Dinas Pendidikan Kecamatan Tanggul Rosihan Ari Wibowo SPd dan Sekretaris Dikdasmen PCM Tanggul Dr M. Burhannuddin Harahap SPd MPd.
Rosihan Ari Wibowo berterima kasih kepada guru dalam membimbing murid sehingga bisa mewakili Kecamatan Tanggul dalam berbagai perlombaan.
”Terutama pelatih dengan jerih payah melatih dan membimbing sehingga bisa ikut lomba pencak silat mewakili Kecamatan Tanggul,” ujarnya.
Ari Wibowo berpesan kepada para atlet untuk meminta doa kepada orangtua terutama kepada ibu. “Ibu saya anggap sebagai “jimat” saya. Maka mintalah doa kepada ibu. Ibunya minta doakan semoga menjadi juara,” ungkap Ari.
Dia berharap semoga bisa terus berkiprah sampai tingkat nasional.
Penulis Muhammad Arief Editor Sugeng Purwanto