PWMU.CO – Pesan senior disampaikan dalam Musyda Gerakan Kepanduan Hizbul Wathan Kwartir Daerah Kota Malang.
Musyawarah Daerah ke-5 Hizbul Wathan Kota Malang bertempat di Aula Gedung Dakwah Muhammadiyah setempat, Sabtu (25/5/2024).
Acara pembukaan dimeriahkan penampilan atraksi semaphore dan tari bajidor kahot dari SMA Muhammadiyah 1 Malang.
Musyda ke-5 HW Kota Malang dihadiri 100 anggota dan peserta. Mereka terdiri utusan dari Qabilah, Kwartir Cabang (Kwarcab), dan undangan.
Hadir Ketua Kwartir Pusat (Kwarpus) Hizbul Wathan Nugroho, Wakil Ketua Bidang Organisasi Kwarwil HW Jatim dan Pondok HW Yasir Wachid, Wakil Ketua Bidang HW PAUD Kwarwil Jatim Murni Novida Wardany, Sekretaris Kwarwil HW Jatim Zaenal Abidin, Wakil Ketua Bidang Diklat Kwarwil HW Jatim M. Ernam.
Hadir juga undangan dari Kwartir Daerah (Kwarda) Hizbul Wathan Kabupaten Malang dan Kota Batu, Mujahidin (Wakil Ketua Majelis Pendidikan dan Kader Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Kabupaten Malang, dan pimpinan organisasi otonom.
Pada sesi sambutan sekaligus Laporan Pertanggungjawaban Ketua Kwarda HW Kota Malang periode 2017-2023 Masrudi SPd menyampaikan, perlu perjuangan untuk melanjutkan program-program kerja yang belum bisa terealisasi dengan baik.
Pembukaan Musyda HW ke-5 juga disemarakkan oleh Dialog Interaktif menghadirkan dua narasumber Ketua Umum Kwartir Pusat (Kwarpus) Hizbul Wathan Endra Widyarsono dan Sekretaris Umum Moh. Arsyad.
Pesan senior Ramanda Endra Widyarsono menyampaikan pentingnya meneladani semangat dari para pendiri HW serta tetap menjaga marwah HW melalui sikap berorganisaai yang taat terhadap asas organisasi.
Soal atribut sekalipun, kata dia, jika terdapat penyesuaian dan perubahan harus dilakukan sesuai mekanisme organisasi.
Sementara Moh. Arsyad menyoroti pentingnya kontribusi generasi Z dalam melanjutkan visi kepanduan yang sesuai dengan ajaran dan niai-nilai keislaman.
”Generasi Z harus menjadi generasi yang aktif dan positif dalam menghadapi era disruptif dan revolusi industri digital,” katanya.
Musyda HW ke-5 telah memilih anggota formatur Kwarda Kota Malang periode 2023-2028. Rapat formatur menetapkan Ketua Kwarda HW Kota Malang periode 2023-2028 Indra Santoso dan Sekretaris Hikma Choirunnisa.
Penulis Mu’ad Roziqin Editor Sugeng Purwanto