PWMU.CO – SD Ikrom (SD Muhammadiyah 3 Ikrom Wage) adalah sekolah dengan 3 macam program kelas yaitu Reguler, Tahfidz, dan kelas International Class Programe. Kali ini SD Ikrom menggelar ujian sambung ayat Juz 30 atau dikenal dengan ujian istimror pada hari Selasa, 11 Juni 2024. Kegiatan ini diikuti oleh siswa-siswi kelas 1 Tahfidz dengan total 28 siswa (11 perempuan dan 17 laki-laki), dan ada 1 siswi yang tidak hadir karena sakit. Selain itu, ujian ini juga melibatkan 3 guru mengaji atau musyrif.
“Ujian istimror ini dimulai dari merekap capaian hafalan anak-anak, mempersiapkan perlengkapan, form nilai, dan juga tempat. Selain itu, adapun teknisnya, anak-anak berada di kelas bersama wali kelas dan guru mitra untuk menghafal dan persiapan kemudian dipanggil satu persatu ke Auditorium untuk menghadap ke penguji. Penguji sendiri terdiri dari guru mengaji atau musyrif yang sudah diacak sehingga tidak menguji anak didiknya sendiri,” ujar Lina Ma’muroh SAg, selaku koordinator tilawati kelas Tahfidz.
Muhammad Nasikin SPd Ssi mengungkapkan tujuan adanya istimror ini adalah mengetahui kemampuan siswa siswi dalam menghafal. Selain itu juga sebagai syarat pengambilan nilai rapor kenaikan kelas 2.
Kegiatan ujian istimror ini merupakan ujian kedua, setelah sebelumnya dilaksanakan ujian istimror pertengahan semester 2 pada bulan Maret 2024. Ujian dimulai pukul 08.00 – 10.30 WIB dan berlangsung dengan baik, berhasil membuat anak-anak tetap senang meskipun beberapa sempat merasa takut dan deg-degan.
“Iya, ust, agak takut dan deg-degan tapi tidak tahu kok begitu, hehe,” ucap Muhamad Wafa Taftazani, salah satu siswa kelas 1 Tahfidz.
Penulis Khoirun Nisa’ Editor Wildan Nanda Rahmatullah