PWMU.CO – SMK Muhammadiyah 5 (SMK Mulia) Jember telah memulai Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) untuk tahun ajaran 2024/2025 pada (8-13/6/2024).
Acara ini menjadi awal yang menggembirakan bagi siswa baru, diawali dengan apel bersama di lapangan sekolah yang dipimpin oleh Kepala Sekolah Abdurroziq SPdI MPd.
Dalam sambutannya, beliau menekankan pentingnya sikap disiplin untuk meraih kesuksesan.
Pembelajaran di SMK Mulia berlangsung selama dua tahun di kelas, diikuti dengan Prakerin (Praktik Kerja Industri) di luar sekolah, memberikan siswa pengalaman langsung di dunia industri.
Setelah lulus, siswa memiliki peluang bekerja langsung atau melanjutkan pendidikan ke jenjang lebih tinggi, termasuk studi di luar negeri seperti Jerman.
Alumni SMK Mulia banyak yang sukses diterima di dunia industri, baik di Pulau Jawa maupun di luar Pulau Jawa. Bagi yang melanjutkan pendidikan, banyak yang diterima di perguruan tinggi negeri maupun swasta di Indonesia, bahkan ada yang kuliah sambil bekerja di Jepang.
Kegiatan MPLS mencakup berbagai aspek seperti adiwiyata sekolah, Kemuhammadiyahan, kepemimpinan, administrasi, materi jurusan (APHP, TKJ, Otomatif), demonstrasi ekstrakurikuler, kegiatan ke-IPM-an, serta kegiatan seperti PBB, DU/DI (Dunia Usaha/Dunia Industri), outbond, parenting, dan pentas seni.
Siswa menunjukkan antusiasme tinggi dalam mengikuti kegiatan ini, dengan bimbingan dari anggota aktif organisasi IPM Ranting SMK Mulia.
Angkatan baru tahun ini adalah angkatan ke-10, dengan total 196 siswa yang terdiri dari 94 siswa laki-laki dan 102 siswa perempuan. Mereka berasal dari berbagai daerah sekitar Jember serta kota-kota di Jawa Timur seperti Lumajang, Tuban, dan Ponorogo.
SMK Mulia menawarkan tiga jurusan yaitu APHP, TKJ, dan Otomatif, dengan program unggulan “Bekerja Sebelum Lulus”. Juga menyediakan program “SMK Mulia Boarding School” bagi siswa yang ingin menetap di pesantren.(*)