PWMU.CO – Pembukaan Kejuaraan Daerah (Kejurda) Tapak Suci Pimpinan Daerah (Pimda) 026 Lamongan berlangsung meriah pada Kamis (25/7/2024) siang di GOR Dinas Pendidikan Kabupaten Lamongan.
Acara ini digelar untuk memperingati Milad Tapak Suci ke-61 dan mempertandingkan kelas mulai dari usia dini hingga dewasa.
Acara pembukaan dihadiri oleh Bupati Lamongan Dr Yuhronur Efendi MBA MEK, Ketua Dewan Penasehat Pimwil II Tapak Suci Jatim KH Ahmad Kasuwi Thorif MA PBr, Ketua PDM Lamongan Drs KH Shodikin MPd, Ketua IPSI Kabupaten Lamongan Debby Kurniawan MKom, Kepala Dinas Pendidikan Lamongan Ir Munif Syarif MM, jajaran Ortom tingkat daerah, serta seluruh pendekar dan kader Tapak Suci Lamongan.
Dalam sambutannya, Debby Kurniawan mengucapkan syukur atas kesempatan untuk bersilaturahmi dalam rangka Kejurda Tapak Suci Kabupaten Lamongan.
“Atas nama IPSI Kabupaten Lamongan, kami berbangga dan berbahagia karena anggota Tapak Suci jumlahnya puluhan ribu di Kabupaten Lamongan, mulai dari PAUD hingga dewasa,” ungkap Debby.
Debby juga menyampaikan apresiasi terhadap kontribusi Tapak Suci Lamongan dalam mewarnai atlet-atlet di kejuaraan daerah.
“Tapak Suci Lamongan sudah mewarnai atlet-atlet di Kejuaraan Daerah Lamongan dan Kejuaraan Wilayah,” lanjutnya.
Ia juga menekankan pentingnya karakter yang dibentuk melalui latihan Tapak Suci. “Walaupun terkadang melelahkan, ikuti semua pendidikan yang sudah tersistem dengan baik melalui Tapak Suci. Anak-anak bangsa yang penuh dengan karakter adalah yang kita butuhkan,” tegasnya.
Debby berharap acara yang berlangsung selama empat hari ini dapat berjalan dengan lancar dan semua peserta mendapatkan hadiah dari panitia. “Mudah-mudahan acara empat hari mulai Kamis sampai Ahad ini berjalan dengan lancar dan semua mendapatkan hadiah dari panitia,” tutupnya.
Penulis/Editor Alfain Jalaluddin Ramadlan