PWMU.CO – MBS Al Amin Putri Bojonegoro kembali menunjukan prestasi luar biasa di dua ajang besar, ME Awards dan KSM (Kemah Santri Muhammadiyah) 2024. Acara ME Awards berlangsung di Malang bertempat di Universitas Muhammadiyah Malang (UMM), sedangkan KSM di gelar di Karanganyar selama tiga hari, mulai (20-22/10/2024).
Dalam ajang ME Awards, MBS Al Amin Putri mengirim 9 santriwati yang berlaga di berbagai kompetisi, seperti bidang akademik, seni dan keterampilan. Santriwati ini berhasil mengharumkan nama sekolah dengan meraih sejumlah prestasi yang membanggakan bersaing dengan peserta dari berbagai sekolah Muhammadiyah di Jawa Timur.
Di sisi lain, pada Kemah Santri Muhammadiyah yang berlangsung di Karanganyar 20 santriwati MBS Al Amin Putri turut serta dalam berbagai kegiatan kepanduan, lomba keterampilan dan akademik. Acara yang berlangsung selama tiga hari ini memberikan pengalaman berharga bagi para peserta dalam memperkuat jiwa kemandirian, kepemimpinan dan kerjasama tim.
Para santriwati berhasil membawa pulang prestasi yang membanggakan, menambah deretan pencapaian MBS Al Amin dikancah nasional.
Wakil direktur MBS Al Amin Bojonegoro, Hafidz Syarifuddin menyampaikan rasa bangga dan syukur atas prestasi yang diraih para santriwati. Keberhasilan ini adalah hasil dari dedikasi, kerja keras dan semangat yang luar biasa dari para santriwati serta dukungan penuh dari para ustadz/ustadzah dan orang tua.
“Semoga pencapaian ini dapat terus memotivasi santri kami untuk berprestasi lebih tinggi lagi di masa depan,” harapnya (20/10/2024).
Dengan keberhasilan ini MBS Al Amin Putri Bojonegoro semakin mempertegas posisinya sebagai lembaga pendidikan unggul yang terus berkomitmen dalam mencetak generasi berprestasi, berakhlaq mulia, dan siap menghadapi tantangan masa depan.