PWMU.CO – Sekolah Kreatif SD Muhammadiyah 20 Surabaya mengadakan Pelatihan Jurnalistik pada Sabtu (26/10/2024) dengan menghadirkan Sekretaris Redaksi PWMU.CO, Syahroni Nur Wachid, sebagai narasumber.
Pelatihan ini bertujuan membekali para ustadz dan ustadzah dengan pengetahuan serta keterampilan dalam mengemas aktivitas dan informasi sekolah ke dalam bentuk berita yang dapat disebarluaskan kepada masyarakat.
“Pelatihan ini menjadi sarana komunikasi antara sekolah, siswa, wali murid, serta masyarakat guna meningkatkan citra positif sekolah,” ujar Syahroni, narasumber pelatihan jurnalistik.
Selain dalam bentuk tulisan, berita juga dapat disampaikan melalui video, audio, atau infografis yang menarik dan informatif. Menurut Syahroni, hal ini menjadi peluang besar karena di era digital saat ini, informasi dapat disampaikan dengan efektif melalui media sosial, mengingat masyarakat memiliki antusiasme tinggi dalam mencari informasi melalui platform digital.
Kepala Sekolah SD Kreatif Muhammadiyah 20 Surabaya, Ustadz Ain, menyampaikan harapannya agar para ustadz dan ustadzah dapat membuat berita dari setiap kegiatan pembelajaran, baik indoor maupun outdoor.
Di akhir sesi, seluruh peserta secara langsung mempraktikkan cara menulis berita, karena setiap orang memiliki kemampuan untuk membuat dan menyampaikan informasi. (*)
Penulis Andriany Marshanda Putri Widodo Editor Wildan Nanda Rahmatullah