PWMU.CO – Islamic School SD Muhammadiyah Kota Blitar (SD Muhtar) mengadakan latihan paduan suara pada Kamis (14/11/2024) untuk menyemarakkan Milad ke-112 Muhammadiyah. Kegiatan ini diikuti oleh seluruh siswa kelas 6 SD Muhtar sebagai bagian dari persiapan merayakan ulang tahun organisasi Muhammadiyah di Kota Blitar.
Milad Muhammadiyah merupakan peringatan tahunan untuk menghormati perjalanan organisasi yang telah berdiri sejak tahun 1912. Tahun ini, SD Muhtar turut berpartisipasi dalam rangkaian acara dengan melibatkan siswa dalam kegiatan seni dan budaya, seperti paduan suara yang akan ditampilkan pada acara puncak Milad.
Latihan paduan suara berlangsung di dalam kelas, bertepatan dengan jadwal latihan Qobilah Hizbul Wathan (HW) SD Muhtar, yang dimulai pukul 13.00 hingga 14.00 Wib. Kegiatan ini dipandu langsung oleh Kepala SD Muhtar, Tiwik Kusrini SPd yang memberikan arahan kepada siswa mengenai lagu-lagu yang akan dibawakan dan teknik bernyanyi yang benar.
Tiwik Kusrini mengungkapkan bahwa latihan ini bertujuan tidak hanya untuk menyemarakkan Milad Muhammadiyah, tetapi juga untuk meningkatkan keterampilan bermusik dan melatih kedisiplinan siswa.
“Kegiatan ini bertujuan menumbuhkan semangat kebersamaan dan kolaborasi di antara siswa,” ujar Tiwik.
Selama latihan, para siswa terlihat antusias dan kompak mengikuti setiap arahan. Suasana kelas penuh dengan energi positif, mencerminkan semangat mereka untuk berpartisipasi dalam acara besar tersebut.
Diharapkan melalui kegiatan ini, siswa semakin tertarik untuk aktif dalam kegiatan sekolah, menjadikan SD Muhtar sebagai tempat yang menyenangkan untuk belajar. Selain itu, kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan kualitas pendidikan dan menjadikan SD Muhtar sebagai sekolah terbaik yang ramah anak dan terus berkembang dengan jumlah siswa yang semakin bertambah.
SD Muhtar yang berlokasi di Jalan Cokroaminoto No. 3, Kelurahan Kepanjenlor, Kecamatan Kepanjenkidul, Kota Blitar, berkomitmen memberikan pendidikan berkualitas dengan nilai-nilai Islam yang kuat. (*)
Penulis Agus Fawaid Editor Wildan Nanda Rahmatullah