PWMU.CO – Dalam rangka Tanwir dan Milad ke-112 Muhammadiyah, Pimpinan Cabang Aisyiyah (PCA) Dukuh Pakis mengadakan penyuluhan bertajuk “Makanan Bergizi Seimbang dan Sehat untuk Lansia”.
Acara yang dihadiri sekitar 50 peserta ini berlangsung pada Sabtu (16/11/2024) pukul 08.00 WIB di Kelurahan Dukuh Pakis, usai sesi senam lansia.
Penyuluhan ini dipandu oleh dosen Fakultas Kedokteran Universitas Muhammadiyah Surabaya, dr Nur Mujaddidah Mochtar MSi,
Dalam pemaparannya, dr Dida, sapaan akrabnya, menekankan pentingnya prinsip “3J” dalam memilih makanan untuk lansia, yaitu Jenis, Jumlah, dan Jadwal.
Pada jenis makanan, sumber karbohidrat yang disarankan untuk lansia meliputi umbi-umbian. Sumber serat dapat diperoleh dari sayur-mayur seperti brokoli. Kemudian untuk sumber protein, ikan air tawar dapat menjadi pilihan utama karena mudah dicerna dan rendah lemak.
Pada Jumlah porsi makanan untuk lansia perlu disesuaikan dengan kebutuhan kalori harian, juga perlu dipastikan keseimbangan antara karbohidrat dan protein. Dan yang terakhir terkait Jadwal, penting bagi lansia untuk menjaga pola makan teratur dengan jadwal yang konsisten.
Selain itu, dr Dida juga memberikan tips mengolah makanan sehat bagi lansia, seperti lebih sering mengukus atau merebus makanan daripada menggoreng, guna menjaga kesehatan pencernaan dan mencegah penyakit kronis.
“Dengan pola makan yang tepat, kesehatan lansia dapat terjaga sehingga mereka tetap aktif dan produktif,” ujar dr Dida.
Penyuluhan ini diiringi dengan pembagian makanan bergizi secara gratis, yang semakin menyemarakkan suasana.
Para peserta memberikan respons positif terhadap acara ini, salah satunya menyatakan bahwa penyuluhan ini sangat bermanfaat untuk meningkatkan kesadaran akan pentingnya gizi seimbang di usia lanjut.
PCA Dukuh Pakis berharap kegiatan ini dapat menjadi langkah awal dalam meningkatkan kesejahteraan lansia di wilayah tersebut.
“Kami berkomitmen untuk terus mengadakan kegiatan edukatif seperti ini demi mendukung kesehatan dan kualitas hidup masyarakat, khususnya lansia,” ungkap salah satu perwakilan PCA Dukuh Pakis.
Acara yang berlangsung hangat ini menjadi salah satu rangkaian dari peringatan Milad ke-112 Muhammadiyah yang penuh makna dan manfaat.
Penulis Rahma Ismayanti Editor Alfain Jalaluddin Ramadlan