PWMU.CO – Hari kedua kegiatan Baitul Arqom yang diselenggarakan oleh Pimpinan Cabang Aisyiyah (PCA) Driyorejo dimulai dengan sholat tahajud berjamaah diikuti sholat qobliyah subuh dan sholat subuh berjamaah. Aktivitas dini hari ini berlangsung khidmat dengan diikuti oleh seluruh peserta yang berjumlah 57 orang, Sabtu (16/11/2024).
Setelah sholat subuh, acara dilanjutkan dengan ceramah pagi oleh Syafi’I yang juga bertugas sebagai imam dalam sholat berjamaah. Dalam kultumnya, Syafi’i menekankan pentingnya peran setiap individu sebagai khalifah di muka bumi.
“Setiap pribadi memiliki tanggung jawab besar untuk menjadi agen perubahan. Kompetensi ini harus terus diasah agar mampu membawa manfaat bagi sesama,” ungkap Syafi’i, yang juga menjabat di Majelis Tabligh Pimpinan Cabang Muhammadiyah Driyorejo.
Syafi’i, yang dijadwalkan menjadi narasumber pada siang hari, terus memberikan motivasi kepada jamaah untuk tidak pernah lelah dalam menjalankan tugas sebagai khalifah. Ia juga menyampaikan bahwa mengikuti sholat berjamaah dan mendengarkan kultum merupakan salah satu upaya membangun diri sebagai power of change.
Setelah kultum, kegiatan berlanjut dengan sesi mengaji bersama yang dipandu oleh Eulis Suadah. Para peserta membaca Surat Maryam dan merenungkan artinya. Kegiatan ini menjadi pengingat pentingnya tradisi mengaji dalam kehidupan sehari-hari, sesuai dengan pesan yang disampaikan pada sesi Thoharotul Qulub malam sebelumnya.
Kegiatan pagi ini tidak hanya memperkuat keimanan tetapi juga memupuk semangat kebersamaan di antara para peserta. Dengan suasana yang penuh inspirasi, peserta tampak semakin antusias untuk melanjutkan rangkaian acara hingga selesai. Baitul Arqom ini menjadi momentum penting untuk meningkatkan kapasitas diri dalam menjalankan peran sebagai bagian dari gerakan Aisyiyah. (*)
Penulis Endah Suryani Editor Amanat Solikah