PWMU.CO – Jejak Sejuta Inspirasi menjadi judul Buku profil SD Muhammadiyah Manyar (SDMM) Gresik Jawa Timur yang diikutkan dalam Festival Faqih Usman (FFU) Ke-VIII 2024.
Buku itu meraih juara I dalam kategori lomba Penulisan Naskah Profil Sekolah Muhammadiyah se-Kabupaten Gresik yang diadakan oleh Majelis Dikdasmen dan PNF PDM Gresik, Sabtu (16/11/2024).
Dalam babak Penyisihan buku ini meraih peringkat I dengan nilai total 387 dari kumulatif dua orang juri.
Juri dalam kategori lomba tersebut adalah Drs Mohammad Nurfathoni dan Didiek Nurhadi AP.
Raihan nilai total sebanyak 387 adalah dari kesesuaian tema 99, kualitas penulisan 98, kreativitas 95, estetika atau desain 95.
Menguak Isi Buku
Buku yang terdiri sebanyak 68 halaman ini menguak berbagai informasi tentang SDMM.
Mulai dari Visi dan Misi Sekolah, identitas sekolah, letak geografis sekolah, Mars dan Hymne Sekolah, Sejarah Berdirinya SDMM, SDMM dari Masa Ke Masa, Berbagai macam prestasi siswa, guru dan sekolah dari masa ke masa mulai tingkat kecamatan, kabupaten, nasional, dan internasional.
Selain itu ada juga konten tentang berbagai macam karya siswa. Ditambah lagi dengan fasilitas sekolah, kurikulum sekolah, school habit siswa SDMM.
Semuanya itu menjadi sejarah perjalanan SDMM sejak awal berdiri hingga saat ini menjadi sekolah unggulan, sekolah rujukan dengan berbagai prestasinya.
Kepala SDMM, Ria Puspita Sari MPd menyampaikan, “Dengan bangga, kami mempersembahkan buku profil ini yang mengabadikan perjalanan, visi, misi, serta berbagai prestasi yang diraih SD Muhammadiyah Manyar”.
Buku ini disusun untuk memberikan gambaran yang komprehensif tentang sekolah kami, mulai dari sejarah berdirinya, program pendidikan unggulan, hingga pencapaian siswa-siswi kami dalam berbagai bidang.
Jejak sejuta inspirasi didesain dengan penuh estetika, gambar-gambar yang mendukung menjadikan tampilan buku seperti majalah yang lebih memperhatikan pada konten gambar sehingga diharapkan tidak menjadi pembacanya bosan.
Salah satu tim penyusun buku, Achmad Nazaruddin MPd mengatakan, “Jejak Sejuta Inspirasi ini dipilih sebagai judul buku agar bisa memotivasi sekaligus doa kesuksesan bagi siswa-siswi SDMM”.
Di setiap langkah yang kami tempuh, tersimpan jejak-jejak inspirasi untuk masa depan yang gemilang.
Itulah quote yang tertulis pada halaman cover depan buku.
Sementara itu, pada halaman cover belakang quote yang berbunyi, ” Di SDMM setiap langkah, setiap mimpi dihormati. Mari bersama kita ciptakan petualangan belajar yang penuh makna dan semangat untuk masa depan yang gemilang”.
Pada akhir bagian Buku menceritakan tentang informasi PPDB, deskripsi tentang berbagai macam eskul yang ada di SDMM, sebaran alumni, dan kata mereka.
Jejak sejuta inspirasi ini ke depan akan dijadikan sebagai Buku Profil Sekolah yang sah, yang nantinya akan bisa jadi cerita sukses perjalanan SDMM. (*)
Penulis Muhammad Ilham Yahya Editor Wildan Nanda Rahmatullah