PWMU.CO – SMP Muhammadiyah 14 Driyorejo (Spemia) mendapat kehormatan menjadi tuan rumah sosialisasi dan pendidikan pemilu yang digelar oleh KPU Provinsi Jawa Timur bekerja sama dengan PCPM Driyorejo, Ahad (24/11/2024).
Kegiatan ini bertujuan meningkatkan partisipasi masyarakat dalam Pilkada Serentak 2024 serta membangun kesadaran akan pentingnya menjadi pemilih cerdas.
Bertempat di aula Spemia, acara yang dimulai pukul 15.15 WIB dan berakhir pukul 17.20 WIB ini dihadiri oleh berbagai tokoh, termasuk perwakilan Pimpinan Cabang Muhammadiyah (PCM) Driyorejo, Pimpinan Cabang Pemuda Muhammadiyah (PCPM) Driyorejo, Kepala SMP Muhammadiyah 14 Driyorejo, dan perwakilan KPU Jawa Timur.
Acara dihadiri oleh 82 peserta, dengan Dra. Nanik Karsini MSi dari sekretariat KPU Jawa Timur, dan Abdullah Sidiq Notonegoro, Komisioner KPU, sebagai narasumber utama.
Dalam paparannya, Abdullah Sidiq menjelaskan pentingnya Pilkada Serentak sebagaimana diatur dalam PKPU No. 2 Tahun 2024.
“Pilkada adalah wujud kedaulatan rakyat untuk memilih pemimpin secara langsung dan demokratis di tingkat provinsi, kabupaten/kota,” ujar Sidiq.
Ia juga membahas sejarah dan dampak golput (golongan putih). Menurutnya, golput bermula pada masa Orde Baru sebagai bentuk protes terhadap sistem yang dianggap tidak demokratis.
“Golput sekarang juga muncul dalam bentuk lain, seperti masyarakat yang tidak memilih karena tidak diberi uang atau sangu. Ini tantangan yang harus kita atasi bersama,” jelasnya.
Dalam kesempatan itu, Abdullah Sidiq mengapresiasi tingkat partisipasi pemilih di Kabupaten Gresik yang terus meningkat.
Pada Pilkada 2020, partisipasi mencapai 80,8% meski pandemi Covid-19 sedang melanda. Angka ini meningkat menjadi 87% pada tahun 2024, menjadikan Gresik sebagai daerah dengan partisipasi pemilu terbaik di Jawa Timur.
Salah satu peserta, Anisa Puspitasari, menyampaikan rasa senangnya bisa mengikuti sosialisasi ini. “Saya jadi lebih paham tentang Pilkada, dan ini pengalaman pertama saya menghadiri sosialisasi pemilu,” ungkapnya.
Jargon “Pilkada Gembira”
Abdullah Sidiq menutup acara dengan mengajak masyarakat, khususnya para pemuda, untuk datang ke TPS pada 27 November 2024 dengan penuh semangat.
“Pemuda adalah agen perubahan lima tahun ke depan. Dadi ojok golput yo rek! Ayo teko nang TPS karo ati sing gembira. Gunakan hak pilih kita dan jadilah pemilih yang cerdas,” pesannya.
Acara ini menjadi langkah penting dalam menyukseskan Pilkada Serentak 2024 dengan suasana gembira dan penuh antusiasme, sejalan dengan jargon KPU: Seneng Bareng.
Penulis Elisyah Susanty Editor Alfain Jalaluddin Ramadlan