PWMU.CO – Ustadz Bachtiar Nasir LC MM (UBN) hadir di Masjid Al-Ishlah yang menampung 2000 jamaah dan membakar semangat mereka yang notabene santri Pondok Pesantren Al-Ishlah Sendangagung Paciran Lamongan Jawa Timur, Sabtu (30/11/2024).
Kehadiran UBN ke Ponpes yang diasuh oleh Drs KH Muhammad Dawam Saleh ini termasuk rangkaian kegiatan UBN untuk mengisi Pengajian Akbar memperingati Milad ke-112 Muhammadiyah yang digelar oleh Pimpinan Cabang Muhammadiyah (PCM) Paciran di Sidokelar, Ahad (1/12/2024).
Kehadiran UBN disambut hangat oleh Pengasuh Ponpes Al-Ishlah dan Wakilnya, Drs KH Agus Salim Syukran MPdI yang juga kakak kelas UBN waktu di KMI Gontor.
“Saya datang ke Al-Ishlah ini Alhamdulillah ketemu guru dan kakak kelas saya yang terkenal pandainya di Gontor, saya tahu beliau tapi beliau belum tentu tahu saya,” ujar alumnus KMI Gontor tahun 1988 ini.
Sebelum masuk kediaman pengasuh pondok, UBN langsung digiring ke masjid karena santri pondok yang baru saja usai menunaikan jamaah shalat Isya ingin mendapatkan siraman motivasi dari tamu mubaligh yang dikenal menarik orasinya ini.
“Kalian adalah santri yang lebih hebat dari pada Superman, Wonder women Hulk dan tokoh animasi lainnya yang dahsyat kekuatannya,
Santri Al-Ishlah lebih hebat dari pada mereka karena memiliki kekuatan untuk merubah peradaban dunia,” tegas mubaligh kelahiran 26 Juni 1967 ini.
“Gunakan waktu belajar sebaik mungkin di pondok ini untuk merancang dan menyusun peradaban dunia yang islami,”imbuh ulana’ yang sering mengkaji dan mendalam ilmu-ilmu al-Quran ini.
Usai memberikan motivasi singkat (7 menit) kepada santri di masjid, UBN melangsungkan acara ramah tamah di kediaman pengasuh Ponpes Al-Ishlah, sebelum bergeser ke Kantor Sekretariat Al-Ishlah Lantai 2 guna mengadakan kegiatan silaturrahim dengan tokoh masyarakat Lamongan jam 19.30 WIB. (*)
Penulis Gondo Waloyo Editor Wildan Nanda Rahmatullah