SD MUTU Camp 2024 : Membangun karakter dengan berkarya dan berkreatifitas, Sabtu (21/12/2024). (Mohammad Hasbi Amirudin/PWMU.CO).
PWMU.CO – Dalam memperingati Milad ke-106 Hizbul Wathan, SD MUTU TOPS Dukun mengadakan SD MUTU Camp 2024 bertema “Membangun karakter dengan berkarya dan berkreatifitas”.
Kegiatan ini berlangsung selama dua hari, tepatnya pada Sabtu-Ahad (21-22/12/2024) di Perguruan Muhammadiyah Dukun.
Lebih lanjut, peserta kegiatan kali ini yaitu seluruh siswa dan dewan guru SD MUTU TOPS Dukun. Kegiatan bermula dengan pembagian kelompok hingga pendirian tenda.
Dari beberapa kelas terbagi menjadi 5 regu yang beranggotakan 10-15 siswa. Mereka adalah regu singa, harimau, gajah, serigala, dan garuda.
Setelah itu anak-anak bermain bersama melewati pos yang telah tersedia untuk hari pertama. Beberapa pos tersebut yaitu:
- Kemampuan Indra Manusia (KIM) bau,anak-anak mencium/membau beberapa aneka rempah-rempah makanan,
- Halang rintang, anak-anak meniti pipa.
- Estafet bola dan yang terakhir
- Bisik kata.
Setelah itu, anak-anak pulang untuk ishoma dan kembali lagi di sore harinya untuk melakukan upacara pembukaan SD MUTU TOPS Dukun.
Opening Ceremony: Filosofi pensil
Adapun yang bertindak sebagai inspektur upacara adalah Kepala SD MUTU TOPS Dukun, Hj Zakiyatul Faikhah SPd.
Dalam sambutannya, iamengibaratkan anak-anak seperti pensil. “Anak-anakku pensil ini tumpul sehingga tidak dapat digunakan. Lalu bagaimana caranya agar pensil ini bisa berguna, salah seorang peserta berkata ya harus di raut/diasah dulu” ujar Zakiyatul.
Sontak anak-anak pun menyahut dengan serempak. “Ya benar sekali”. “seperti hanya kita, ketika kita belajar menuntut ilmu mengasah ilmu kita, kita dapat bermanfaat untuk orang lain” terang Kepala Sekolah.
Setelah upacara anak-anak mengikuti kegiatan keterampilan dalam pinonering kali ini anak-anak belajar membuat tandu bersama Kak Ifan Kurniawan dan kak Roudhotul Islamiyah. Mereka berdua merupakan pembina HW SD MUTU TOPS Dukun.
Dengan penuh fokus anak-anak memperhatikan karena mereka tahu hal tersebut akan berguna nantinya untuk mereka.
Malam pun telah tiba, anak-anak mengakhiri kegiatan pinonering dan berlanjut untuk ishoma yang kedua dengan sholat maghrib-isya berjamaah, kultum dan tadarus Al Qur’an dilanjut dengan makan malam.
Salah satu pembina damping berpesan dalam kultumnya untuk selalu mengingat bahwa dalam menggapai sebuah cita-cita tidak terlepas dari doa seorang ibu. Setelah menerima materi tersebut anak-anak mendapatkan materi PBB dasar.
Tangisan para siswa di renungan malam Hari Ibu
Hari pun semakin malam, kini saatnya anak-anak nonton bareng (nobar) short video tentang perjuangan seorang ibu.
Beberapa anak mulai meneteskan air mata karena terharu melihat perjuangan seorang ibu ditambah lagi dengan kejadian lampu mati seketika ini merupakan bagian dari skenario yang dibuat oleh sekolah sehingga timbul kesan menyentuh hati para siswa.
Lantunan lagu tentang ibu dan puisi yang dibacakan oleh salah seorang guru membuat hening menjadi tangisan haru yang tak bendung jatuh dari mata para siswa mengenang setiap jasa ibunya.
Setelah selesai renungan Anak-anak diberikan kesempatan untuk menyampaikan kata kata untuk ibunda tercinta. Setelah itu mengakhiri hari pertama perkemahan mereka ditutup dengan mengelilingi camp fire.
Keesokan harinya tepat pukul 03.00 anak-anak mengikuti kegiatan sholat tahajud dan dilanjutkan sholat subuh berjamaah dan kultum singkat oleh Ayahanda Fakhrul Imam SPdI. Setelah itu anak-anak bersiap mengikuti senam bersama, breakfast dan persiapan untuk kegiatan trakhir yakni jelajah alam.
Dalam jelajah alam ini anak-anak akan melintasi beberapa pos .Di antaranya pos 1 (KIM Raba), pos 2 (bisik kata), pos 3 (P2HW) dan yang terakhir pos 4 halang rintang.
Sebagai bentuk apresiasi terhadap para peserta sekolah menyediakan 4 kategori pada SD MUTU Camp 2024. Yaitu, kategori ketangkasan, disiplin, mandiri, gotong royong, tanggungjawab dan religius.
Berikut ini sejumlah juaranya:
- Ahmad Haidar Adzki (Kelas 3) kategori Mandiri
- Ahmad Hafidz Ardani (Kelas 4) kategori religius
- Muhammad Ardan Zhafran Firdaus (Kelas 4) kategori gotong royong
- Muhammad Abid Aqila Pranaja (Kelas 5) kategori disiplin
- Muhammad Ubaidillah (Kelas 6) kategori bertanggung jawab
- Muhammad Robbil Ibat (Kelas 6) kategori ketangkasan
Selamat untuk para juara
Penulis Mohammad Hasbi Amirudin, Editor Danar Trivasya Fikri