PWMU.CO – SD Muhammadiyah 2 Bojonegoro (SD Mudabo) menyelenggarakan kegiatan Dauroh Tahfidz, Kamis-Sabtu (2–4/1/2025). Kegiatan ini diadakan oleh tim Baitul Qur’an Al Kamil dan menjadi langkah awal bagi siswa kelas 5 dan 6 untuk mempersiapkan kegiatan Ikhtibar yang akan datang.
Selain itu, hasil dari kegiatan Dauroh Tahfidz ini juga akan menjadi bekal pembelajaran hafalan pada semester genap yang segera berlangsung.
Kegiatan ini diikuti oleh 62 peserta, terdiri dari siswa kelas 5 yang sedang dalam tahap murojaah hafalan dan siswa kelas 6 yang belum mengikuti Ikhtibar sebelumnya. Meskipun tidak semua peserta dapat hadir, kegiatan tetap berlangsung dengan lancar dan penuh keseruan.
Tahun ini, Dauroh Tahfidz mengusung tema “It’s Time to Grow with Qur’an”.
Zahro Husna, ketua pelaksana kegiatan, menjelaskan bahwa tema tersebut dipilih untuk mengajak anak-anak memanfaatkan waktu liburan dengan memahami dan mengamalkan nilai-nilai al-Quran.
Harapannya, hal ini dapat membantu pembentukan karakter yang baik serta meningkatkan spiritualitas mereka.
“Untuk mencapai tujuan tersebut, kita jadikan al-Quran sebagai teman dalam setiap waktu harian mereka, baik dalam aktivitas menghafal, murojaah, maupun bermain,” ungkap Zahro Husna.
Dauroh Tahfidz SD Mudabo kali ini memiliki beberapa kegiatan utama, seperti murojaah klasikal atau bersama, bimbingan hafalan, dan setoran hafalan.
Tak hanya itu, terdapat pula kegiatan tambahan berupa olahraga dan Fun Games Qur’an yang dilengkapi dengan hadiah untuk menambah semangat peserta.
Pada penutupan kegiatan, apresiasi diberikan kepada 11 siswa dari tiap kelompok bimbingan yang menerima penghargaan Top Dauroh atas pencapaian hafalan terbaik mereka.
Penghargaan juga diberikan kepada kelompok yang menang dalam Fun Games Qur’an.
Kegiatan ini tidak hanya memberikan pengalaman berharga bagi para peserta, tetapi juga menjadi inspirasi untuk menjadikan al-Quran bagian dari keseharian mereka.
Penulis Aulia Eka Wulan Ardani Editor Zahra Putri Pratiwig