PWMU.CO – Matematika tak melulu tentang hitungan lho! Menggambar karakter pun masuk di dalamnya.
Seperti yang digelar oleh Himpunan Mahasiswa Pendidikan Matematika (Himaptika) Bidang Senora Prodi Pendidikan Matematika Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Muhammadiyah (UM) Surabaya.
Mereka menyelenggarakan Doodle Art Mathematics Festival (DAM-FEST) 2017 dalam rangka Hari Guru Nasional (HGN), Sabtu (25/11/17).
Kegiatan yang disponsori oleh PT Sier, Lazismu, dan para alumni ini digelar di Gedung At Tauhid lantai 10 UM Surabaya. Dikemas dalam bentuk lomba, acara ini bertujuan untuk memunculkan bakat, minat, kreasi, dan inovasi menggambar karakter tentang matematika.
Ketua Pelaksana Suatriari menyampaikan kegiatan ini diikuti 80 peserta dari 20 SMP dan SMK/sederajat se-Gerbangkertasusila (Gresik, Bangkalan, Mojokerto, Surabaya, Sidoarjo dan Lamongan) dengan tim juri dari Komunitas Doodle Art Surabaya.
Kepada PWMU.CO, Kaprodi Pendidikan Matematika Endang Suprapti MPd menjelaskan kegiatan ini tidak hanya mencari bakat-bakat siswa tentang kreatifitas dalam matematika tetapi juga sebagai sarana promosi memperkenalkan Prodi Pendidikan Matematika UM Surabaya.
“Berkat kerja keras panita DAM-FEST 2017, bimbingan Sekprodi Achmad Hidayatullah, dosen prodi pendidikan matematika serta pimpinan, dosen dan Staff FKIP UMSurabaya, kegiatan ini dapat terlaksana dengan baik dan lancar dibuktikan dengan membludaknya peserta yang awalnya ditargetkan hanya 50 peserta,” paparnya.
Berikut daftar pemenang lomba:
Tingkat SMA
Juara 1 Urfan Rafif Musabbihin (SMA Muhammadiyah 1 Gresik)
Juara 2 M Dhimas Bagus P (SMA Muhammadiyah 1 Gresik)
Juara 3 Filda Arludiansi Nur Alawiya (MA Negeri Babat Lamongan)
Tingkat SMP
Juara 1 Achmad Azizi (SMP Ghufron Faqih)
Juara 2 Khansa (SMP Muhammadiyah 6 Surabaya)
Juara 3 Dewa Zaman A (SMP Muhammadiyab 9 Surabaya)
Selamat kepada para pemenang! (Dede/TS)