PWMU.CO-Majelis Dikdasmen PCM Solokuro mengadakan Festival Olahraga dan Seni Madrasah Muhammadiyah (FOSMA) untuk Ibtidaiyah.
Kegiatan ini pertama kali diadakan. Acara bertempat di Perguruan Muhammadiyah Sugihan, Solokuro, Lamongan, Senin-Rabu (18-20/12/2017). Diikuti oleh 240 siswa di seluruh Madrasah Ibtidaiyah di lingkungan PCM Solokuro.
Ketua Panitia Khoirul Insan SPdI menyampaikan, kegiatan ini diharapkan dapat menggali potensi siswa sehingga dapat berpartisipasi diberbagai event olahraga dan seni.
“FOSMA yang pertama kali diadakan ini untuk membangun karakter siswa sesuai dengan wacana pemerintah,” ucapnya.
Peserta FOSMA 2017 diwajibkan bermalam di lokasi kegiatan dengan mendirikan tenda. Acara ini juga diharapkan menjadi ajang silaturahmi bagi siswa dan para dewan guru.
Bidang olahraga dan seni yang diperlombakan seperti tartil Quran, pidato bahasa Arab, sepakbola, catur, dan lainnya. (Hendra HW)