PWMU.CO-Pimpinan SD Muhammadiyah 1 GKB Gresik studi banding ke Thailand selama empat hari, 25-28 Januari 2018. Dalam lawatannya itu bertemu dengan Prof Dr Winai Dahlan di Universitas Chulalangkorn Bangkok. Dia ini cucu KH Ahmad Dahlan dari anaknya bernama Irfan Dahlan yang menikah dengan Zahrah.
Hal itu disampaikan oleh Kepala SD Mugeb Fony Libriastuti MSi ketika bercerita hasil kunjungannya ke Negeri Gajah Putih itu, Sabtu (3/2/2018).
Winai, sapaan akrabnya, yang juga merupakan pemilik The Halal Science Center ini dikenal sebagai tokoh yang mengembangkan teknik analisis mengenai halal food dengan metode-metode yang dapat dipertanggungjawabkan secara ilmiah.
“Di sini kami meneliti dan memastikan kandungan makanan, minuman, kosmetik yang akan didistribusi dan dikonsumsi masyarakat. Barangnya berkualitas bagus serta tentunya halal,” ungkap Winai kepada rombongan SD Mugeb, sebutan SD Muhammadiyah 1 GKB.
Kepala SD Mugeb Fony Libriastuti MSi menuturkan kebahagiaannya bisa belajar langsung dari cucu pendiri gerakan berkemajuan Muhammadiyah ini. ”Beliau mengajarkan pada kami, bahwa halal itu bukan hanya terbatas untuk umat muslim saja, tapi halal for all,” katanya.
Selain belajar dari cucu pendiri Muhammadiyah tersebut, studi yang diikuti oleh jajaran pimpinan sekolah, tim marketing sekolah, serta perwakilan Majelis Dikdasmen PCM GKB ini juga melakukan studi kunjungan ke Witynayont School untuk melakukan MoU guna pengembangan program sekolah.
Witynayont School adalah sekolah umum yang siswanya terdiri dari pelajar Muslim dan Buddhis. Namun, sangat memiliki toleransi yang tinggi. ”Dalam MOU ini kami sepakat untuk pertukaran pelajar dalam hal budaya dan peningkatan kemampuan bahasa Inggris para guru,” imbuhnya. (Nasafi)