PWMU.CO-Hujan lebat seharian yang terjadi pada Jumat (23/2/2018) menyebabkan amblesnya tanah rekahan di Dusun Krajan Desa Tugu Kecamatan Sendang Tulungagung. Sabtu (24/2/2018) tanah ambles itu menyebabkan hancurnya bangunan warga RT 4 RW 2.
Kejadian itu membuat warga panik dan ketakutan. Bangunan warga rusak meliputi dapur dan bagian belakang rumah serta kandang sapi. Bangunan rusak itu milik Suyitno (56), Supri (53), Sanuji (41), Mbah Senti (88), Mbah Surih (63), Mbah Tumirah (83) dan Mbah tini (64).
Baca Juga: MDMC Blitar Rehab Empat Rumah Korban Longsor Pacitan
Lazismu dan MDMC (Muhammadiyah Disaster Management Center) Ranting Tawangsari Tulungagung segera bergerak cepat, Ahad (25/2/2018) menyalurkan paket sembako kepada warga yang tertimpa musibah. Setelah itu membantu membersihkan puing-puing bangunan reruntuhan.
Koordinator MDMC Tawangsari Moh. Hanafi mengatakan, tugas kami membantu warga yang terkena musibah. Bekerja sama dengan Lazismu memberikan pertolongan bagi warga yang kesusahan.
Mbah Tini yang kandang sapinya hancur terkena longsoran mengucapkan terima kasih atas bantuan membersihkan reruntuhannya. ”Matur nuwun le, mugi-mugi ndadosno amal kesaenan. MDMC Lazismu lan Muhammadiyah kuwi opo?” katanya.
Sambil menyerahkan bantuan tim MDMC memberikan penjelasan tentang Muhammadiyah, MDMC dan Lazismu kepada Mbah Tini. Warga generasi tua belum mengenal karena di kecamatan ini belum ada Pimpinan Cabang Muhammadiyah. Baru rintisan saja.
Faruq Kusuma Negara, amil Lazismu Tulungagung salut atas kerja MDMC yang cepat merespon kejadian musibah. ”Dana yang dihimpun Lazismu disalurkan untuk memberi bantuan orang miskin dan musibah seperti ini,” katanya. Warga persyarikan dan umat muslim bisa berinfak melalui Lazismu Tulungagung di nomor rekening BSM 7103748393 atau di layanan jemput donasi 082125991199. ( Hendra)