PWMU.CO-Salah satu pegawai kantin SD Muhammadiyah 01 Tanggul, Jember Budi Santoso berangkat ke tanah suci untuk menunaikan ibadah umroh. Menariknya, keberangkatan Budi Santoso bukan hanya diiringi sanak saudara, tetapi jajaran dewan guru juga ikut mengantarkan pria khusuk ini. Mereka mengantar Budi Santoso dari masjid Besar Darul Muttaqiin Tanggul Jember.
“Alhamdulillah, malam ini 29 Maret 2018, Bapak Budi Santoso berangkat umroh ke tanah suci,” kata Kepala SD Muhammadiyah (SDM) 01 Tanggul, Burhanudin Harahap setelah mengiringi keberangkatan Budi Santoso.
Burhanudin Harahap mengakui bahwa ibadah umroh merupakan cita-cita lama Budi Santoso. Berkat ketekunan keikhlasan, dan niat tulus, lanjut dia, akhirnya cita- cita Budi berangkat ke tanah suci terkabul. “Allah Swt memberi jalan dari arah yang tidak disangka-sangka, padahal beliau belum genap setahun jadi pegawai kantin,” tutur Burhanudin Harahap.
Meski masih baru menjadi pegawai kanting, sosok Budi Santoso di mata keluarga besar SDM 01 Tanggul sudah cukup dikenal. Maklum, sosok Budi punya jasa besar terhadap SDM 01 Tanggul. Dialah yang mewakafkan tanahnya untuk dipakai akses jalan masuk ke komplek Muhammdiyah Boarding School (MBS) Tanggul yang dalam proses pembangunan.
“Mudah-mudahan amal ibadahnya diterima Allah dan diberi kelancaran dan rezeki berlimpah,” ucap dia. (Khoiron W)