PWMU.CO – Pimpinan Ranting dan Cabang Aisyiyah se Kota Surabaya secara serempak membagikan takjil di beberapa titik kota, Jumat (25/5/2018).
Di titik depan pintu keluar Jembatan Suroboyo Kenjeran, pembagian ditangani oleh Pimpinan Ranting Aisyiyah Sukolilo PCA Bulak. Di tempat ini ada tujuh orang pimpinan Ranting terjun langsung membagikan kue.
Banyak pengendara motor antre untuk mendapat bingkisan makanan. Begitu juga para pejalan kaki dan pedagang asongan yang lewat jalan itu mendapat pembagian makanan takjil ini yang terdiri kue dan minuman gelas Q-Mas.
Halimatus Sa’diyah (56) penjual jamu yang biasa dipanggil Tus saat melintas menerima takjil dari Aisyiyah dengan senyum mengucapkan matur nuwun dengan logat Jawanya.
Senyum cerah ceria dari pengguna jalan yang mendapatkan takjil gratis yang disediakan menambah semangat Pimpinan Ranting Aisyiyah Sukolilo untuk segera menghabiskan takjil yang disediakan.
Ketua Pimpinan Ranting Aisyiyah Sukolilo Nurul Arofah menjelaskan, takjil on the road ini juga memperingati milad Aisyiyah di bulan Ramadhan yang dilaksanakan serempat se Kota Surabaya. PRM Sukolilo ikut ambil bagian. ”Ini merupakan syiar dan dakwah Aisyiyah,” ujarnya.
Dia menambahkan, ada 200 paket makanan yang dibagikan kepada masyarakat. Semua merupakan dana infak dari kader Aisyiyah. Kue yang dibagikan juga produk dari kader sehingga kegiatan ini ikut menghidupkan perekonomian jamaah. ”Ini sesuai tema milad Aisyiyah ke 101 H yaitu Gerakan Ekonomi Perempuan Jihad Dakwah Aisyiyah untuk Kesejahteraan Ummat,” tambahnya.
“Tak lebih dari dua puluh menit, dua ratus kotak takjil habis terbagi. Semoga bisa menjadikan keberkahan bagi para donatur dan penerima takjil. Aamiin,” kata Nurul. (Bunda Tri)