PWMU.CO-Hari Jumat (1/6/2018) bukan hanya Hari Lahir Pancasila tapi tahun ini juga bertepatan dengan peristiwa turunnya Alquran atau nuzulul Quran karena malam ini pas 17 Ramadhan.
Hal itu disampaikan Ketua Majelis Pendidikan Dasar dan Menengah (Dikdasmen) PDA Tulungagung Saodah SPdI dalam acara Syiar Ramadhan dan silaturahmi wali santri MI Muhammadiyah Junjung di komplek Masjid Al Muttaqin Desa Junjung Kec. Sumbergempol Tulungagung.
Saodah mengatakan, apabila di luar bulan Ramadhan membaca satu huruf Alquran mendapatkan 10 kebaikan, maka di bulan Ramadhan ini dilipatgandakan, dan hanya Allah yang tahu berapa kali lipat gandanya.
Di hadapan 30 orang jamaah dan wali santri, Saodah mengajak seluruh jamaah untuk menyekolahkan anaknya di MI Muhamamdiyah Junjung.
Sementara Kepala MIM Titik Nuraini SPd mengatakan, madrasah baru ini merupakan amal usaha Muhammadiyah tingkat cabang, jadi wajib hukumnya simpatisan dan warga persyarikatan menghidupinya. ”Saat ini masih ada kelas 1 dengan jumlah murid 9 anak.
Dia berterima kasih kepada PDA dan Lazismu yang telah membagikan school kit berupa tas dan alat tulis. “Terima kasih kepada Lazismu Tulungagung dan PDA Tulungagung atas supportnya, semoga di tahun ajaran ini kami mendapatkan murid yang lebih banyak lagi,” ujarnya.
Fundrising Lazismu Tulungagung Tenang Dwi Ananto mengatakan, berterima kasih kepada donatur atas sumbangannya mendukung syiar Muhamamdiyah di sini. ”Apabila warga Tulungagung ingin berinfak bisa melalui transfer ke Bank Syariah Mandiri dengan norek 7103748393 atas nama Lazismu Tulungagung atau melalui layanan jemput donasi dengan nomor hotline 082125991199,” pungkasnya. (Hendra Pornama)