PWMU.CO-Ada yang berbeda saat pembacaan penghargaan siswa berprestasi dalam wisuda siswa kelas 6 angkatan XVIII SD Muhammadiyah 1 GKB Gresik (SD Mugeb), Kamis (7/6/2018).
Irma Sonya Suryana SKom, wali siswa dari Aldy Syahdil Haq menyampaikan kekagumannya dalam pelaksanaan wisuda yang tertib dan khidmat. “Tahun ini bagus ada atraksi pantomim sebelum pembacaan penghargaan,” ungkap Sonya.
Adalah Evelin Aufa Nadhifa (Evelin), Caesarina Azmi G (Sesa), Pradita Jesica B (Jesica), Naufal Arkan A (Naufal), Raffi Nabighah S W (Rafi), yang memerankan pantomim dengan tema pencurian dokumen berharga yang berisi nama-nama siswa berprestasi. Gerak pantomim yang dimainkan anak-anak ini mengundang tawa.
Dibantu narasi cerita yang dibacakan oleh Jesica, penonton bisa memahami gerakan mimik dan tubuh pemain. Dengan cengkok khas anak kecil, narasi menjadikan pikiran kita berimajinasi. Pencurian dokumen dilakukan oleh Raffi saat dipegang oleh Sesa. Petugas keamanan yang dimainkan dengan bagus oleh Evelin dan Naufal bisa menangkap Raffi. Dokumen dikembalikan ke Sesa.
Selanjutnya dokumen diserahkan kepada Siti Latifah SPd yang bertindak sebagai pembaca peraih penghargaan siswa berprestasi dalam acara wisuda itu. Dari tari pantomim itu acara dimulai. Waka Kesiswaan Siti Latifah merasa terharu karena pemain pantomim begitu menjiwai peran mereka saat berakting. “Tak ada celah layaknya pemain profesional,” ungkapnya. (Nasafi)