PWMU.CO-Setelah menggelar Seminar Nasional Ekoliterasi, PD. IPM Lamongan langsung menggelar agenda aksi penanaman 1000 bibit pohon, Minggu (1/07/2018). Rencana kedepan diharapkan kegiatan penanaman pohon ini juga akan masif dijalankan di Cabang dan Ranting yang ada di Lamongan.
Bibit pohon yang ditanam juga merupakan bibit pohon yang berbuah. Penanaman bibit pohon ini merupakan implementasi dari agenda literasi yang selama ini digaungkan bersama di Lamongan. Selain itu, juga mengandung sebuah filosofi mengenai pemilihan bibit pohon yang berbuah ini “Bahwasanya siapa saja yang menanam, kemudian memupuk, menyiram, dan merawatnya akan bisa memetik buah yang dari hasil penanaman yang telah dilakukan seperti pohon itu,” kata Ketua Umum PDM Lamongan, Shodiqin, M.Pd.
Selain dihadiri Shodiqin, M.Pd, dalam kegiatan penanaman pohon ini juga diikuti Ramiso, M.Pd (PCM Sambeng), Ipmawan Amirul Mukminin (PW IPM Jatim), dan Ipmawan Irvan Shaifullah (Ketua Umum PD IPM Lamongan). (Nasiruddin Wafiq)