PWMU.CO – Ketua PP Muhammadiyah Prof Yunahar Ilyas dijadwalkan mengisi beberapa acara di Jawa Timur. Tercatat ada 6 agenda yang menanti dan siap dihadiri oleh pria yang juga menjabat Wakil Ketua Umum (Waketum) Majelis Ulama Indonesia (MUI) ini.
Dalam lawatannya ke Jatim pada bulan Mei 2016 ini, Yunahar pada tanggal 20 Mei, dijadwalkan bertindak sebagai khotib shalat Jum’at di Masjid Al Irsyad Surabaya. Kemudian disusul dengan mengisi pengajian ukhuwah Islamiyah, yang dijadwal digelar selepas (ba’da) shalat maghrib di tempat yang sama, Masjid Al Irsyad.
(Baca:7 Syarat Wajib agar Wirausahawan Terhindar Api Neraka)
Sementara pada tanggal 21 Mei, Yunahar dijadwalkan mengisi kuliah subuh di SurabayaLalu menghadiri undangan mengisi pengajian PDM Gresik. Sehari kemudian, pada tanggal 22 Mei, Yunahar direncanakan mengisi pengajian Dhuha di Surabaya. Dan di hari yang sama, pukul 09.00, Yunahar dijadwalkan mengisi pengajian di PCM Karangpilang, Surabaya.
”Insya Allah. Saya ada 6 agenda menanti di Jatim pada bulan Mei 2016 ini,” kata Yunahar yang ditemui kontributor pwmu.co setelah memberikan khutbah Jum’at di Masjid Gedhe Kraton Yogyakarta Kauman, kemarin (13/5). (musa/aan)