PWMU.CO – SMA Muhammadiyah 1 Gresik—atau yang dikenal dengan Smamsatu Gresik—mendapat kado istimewa pada Milad Ke-53, yang jatuh pada 1 September 2018 lalu.
Pasalnya, dalam ajang pencak silat Pakubumi Cup V 2018, Tingkat Nasional, Asia, dan Eropa yang digelar di Padepokan Voli Sentul Jawa Barat, (29/8-2/9/2018) delapan siswa terbaiknya mampu mempersembahkan lima medali emas dan tiga medali perunggu.
Kepala Smamsatu Gresik Ainul Muttaqin menyatakan kebanggaannya atas perjuangan para pesilat yang tergabung dalam extrakurikuler Tapak Suci Smamsatu Gresik itu.
“Alhamdulillaah. Senang dan bangga. Anak-anak yang tidak kenal menyerah dan terus haus akan prestasi,” ucapnya.
Ainul, sapaannya, mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah ikut mengantarkan kesuksesan tersebut.
“Terimakasih pada tim extrakulikuler Tapak Suci, tim pelatih, pembina ekstrakulikuler, tim bina prestasi serta segenap pimpinan, guru, dan karyawan yang telah ikut membantu mengharumkan nama SMA Muhammadiyah 1 Gresik,” ujar dia.
Yang sangat membanggakan Ainul, delapan pesilat yang dikirim untuk bertanding bersama ribuan peserta dalam ajang kompetisi internasional itu, semuanya mendapat medali. Mereka adalah:
- Angeli Ariesta Putri (XI IPS 3) Juara I Tanding SMA Putri Kelas B (Gold Medal).
- Sharah Shazadannisa’ (XI MIPA 2), Juara I Tanding SMA Putri Kelas D (Gold Medal).
- Daniel Ahmad Gymnastiar (XI MIPA 2), Juara I Tanding SMA Putra Kelas C (Gold Medal).
- M. Mustain Akbar (X MIPA 2), Juara I Tanding SMA Putra Kelas F (Gold Medal).
- Hilal Arif Setiawan (XI MIPA 2), Juara I Tanding SMA Putra Kelas M (Gold Medal).
- Moch. Fuad Hidayatullah (X MIPA 2), Juara III Tanding SMA Putra Kelas D (Bronze Medal).
- Reyfal Faputra Vernando (XII IPS 2), Juara III Tanding SMA Putra Kelas H (Bronze Medal).
- Naufal Ariq (X IBBU), Juara III Seni Tunggal Putra (Bronze Medal).
Selamat! (MN)