PWMU.CO-Kemeriahan para santri mewarnai peringatan Tahun Baru Hijriyah 1440 se-Kecamatan Mayong Jepara yang berlangsung di Madrasah Diniyah (Madin) Awaliyah Islamiyah, Selasa (11/9/2018). Acara ini diadakan oleh Lazismu dan IPM Cabang Mayong.
Sebanyak 216 santri berkumpul saling sapa dan silaturahmi. Mereka mendapat satu paket school kit terdiri dari tas dan alat tulis. “Horee… dapat tas sekolah dari Lazismu,” teriak Tama, santri Madin Awaliyah Islamiyah.
Kegiatan ini juga diramaikan dengan lomba Ranking 1 hadiah uang Rp 100 ribu untuk juara 1 dan Rp 50 ribu untuk juara 2. Lomba ini berlangsung meriah karena siswa berebut menjawab pertanyaan yang dilontarkan pembawa acara.
Ketua Lazismu Mayong Aris Hudaya mengatakan, acara ini salah satu program Lazismu untuk mendukung pendidikan berkualitas. ”Program lainnya penyaluran sedekah untuk warga miskin, ” katanya.
Dia menerangkan, sejak 2017 Lazismu Mayong menghimpun dana zakat dan infak. Salah satu cara menghimpun infak dengan program kencleng yang di sebar ke warga. “Sejak 2017 kita ada program kencleng yang menjadi sarana masyarakat membayar infak dan sedekah setiap bulan diambil oleh tim fundrising,” ujarnya.
Sementara Ketua IPM Mayong Amar menyampaikan, sangat senang dengan kegiatan ini karena menjadi ajang teman-teman untuk memanfaatkan hari libur dengan kegiatan bermanfaat. ”Acara ini juga menjadi ajang mengenalkan IPM kepada para santri,” tambahnya. (Arief)