PWMU.CO – Madrasah Tsanawiyah Muhammadiyah (MTsM) 6 Banyutengah, Panceng, Gresik, mengadakan acara serah terima raport hasil penilaian tengah semester (PTS) ganjil tahun pelajaran 2018/2019, Sabtu, (20/10/18).
Kepala MTsM 6 Anshari menjelaskan, tidak biasanya penerimaan raport hasil PTS harus menghadirkan orangtua siswa. “Biasanya sekadar diserahterimakan langsung pada siswa yang bersangkutan oleh wali kelasnya masing-masing,” terangnya.
Namun, lanjutnya, pada kesempatan ini berbeda. Sebab ada informasi penting yang harus disosialisasikan kepada orangtua siswa di awal-awal tahun pelajaran agar ada pemahaman serta persiapan dari para wali murid.
Para wali murid yang didominasi emak-emak sangat serius mendengarkan isi penyampaian sosialisasi kepala madrasah.
Dua hal penting yang disampaikan oleh Anshori. Pertama, tentang pentingnya memperhatikan kedisiplinan, ketertiban, dan berakhlak yang baik bagi seluruh anak didik. Menurutnya, jangan sampai ada di antara siswa, dikarenakan kurang memperhatikan hal-hal tersebut, kemudian menjadikan sebab mereka tidak naik kelas atau tidak lulus.
“Sekali lagi, mohon bantuan dan perhatian bagi para orangtua untuk tidak bosan-bosan mengingatkan dan menasihatkan pada anak-anaknya,” tuturnya.
Kedua, mengenai program study tour. “Kami sampaikan di awal tahun agar para wali murid bisa bersiap-siap terutama terkait dengan pembiayaan,” ungkapnya.
Dia mengaku sangat memahami persoalan biaya adalah sesuatu yang tidak mudah bagi orangtua. “Oleh karenanya kami undang ibu-ibu, agar sejak awal bisa menabung untuk keperluan biaya study tour bagi anak-anaknya,” tegasnya.
Acara ditutup Anshori dengan memberikan apresiasi alias reward (hadiah) bagi siswa yang berprestasi dengan nilai tertinggi, yang langsung diberikan kepada wali murid. (ANS)